Otomotif

VW ID. Buzz Resmi Mendarat di Indonesia, Siap Meluncur ke Garasi Konsumen

JATIMPEDIA, Jakarta – Mobil listrik ikonik Volkswagen, ID. Buzz, kini telah resmi tiba di Indonesia dan bersiap untuk dikirimkan kepada para pemesannya yang telah menanti sejak awal tahun.

“All-Electric ID. Buzz telah mendarat di Indonesia! Sejumlah unit, baik dalam balutan warna dual-tone maupun monotone, telah terdistribusi ke seluruh jaringan dealer Volkswagen di berbagai wilayah. Ini menjadi momen krusial menjelang penyerahan unit kepada para konsumen,” tulis Volkswagen Indonesia dalam siaran resminya pada Rabu (14/5/2025).

Mobil bergaya retro-modern ini telah mencatatkan pemesanan sebanyak 300 unit hingga Maret 2025. Jumlah tersebut merupakan kombinasi dari dua tipe, yakni versi Normal Wheel Base (NWB) dan Long Wheel Base (LWB), yang sebelumnya telah diperkenalkan di ajang IIMS 2025. Harga resmi ID. Buzz NWB ditetapkan sebesar Rp 1,3 miliar, sementara varian LWB dibanderol Rp 1,495 miliar.

Baca Juga  Ini Pilihan Warna Baru Sepeda Motor CLASSY Yamaha

Secara dimensi, ID. Buzz NWB hadir dengan panjang 4.712 mm dan jarak sumbu roda 2.989 mm. Sementara varian LWB lebih bongsor dengan panjang 4.962 mm dan wheelbase 3.239 mm, memberikan kabin lebih lapang bagi penumpang.

Dari sisi performa, kedua model juga memiliki perbedaan. ID. Buzz NWB dibekali baterai 79 kWh dengan jarak tempuh hingga 461 km, sedangkan LWB mengusung baterai lebih besar, 86 kWh, dengan daya jelajah hingga 487 km dalam satu kali pengisian.

Tak hanya soal performa, mobil listrik bergaya van ini juga hadir dalam 11 pilihan warna menarik, dari solid, metallic, hingga kombinasi dua warna. Beberapa warna andalannya meliputi Candy White, Deep Black Pearl, Metro Silver, Blue Charcoal, hingga Cherry Red dan Energetic Orange. Kombinasi warna ini memperkuat identitas ID. Buzz sebagai kendaraan futuristik yang tetap mencerminkan gaya hidup penuh ekspresi.

Baca Juga  Dirut PLN: Konsumsi Listrik SPKLU Meningkat 500% Sepanjang Nataru

Volkswagen menegaskan, ID. Buzz bukan sekadar kendaraan listrik biasa. “Lebih dari sekadar mencapai tujuan, ID. Buzz membawa cerita di setiap perjalanan. Ia menjadi simbol semangat baru dalam mobilitas masa depan,” ujar VW Indonesia dalam pernyataannya.(raf)