IBOE Griya Herba Hadirkan Menu Spesial ‘Gatijamu’ Sambut Hari Jamu

JATIMPEDIA, Surabaya – Inovasi produk minuman herbal terus dilakukan PT Jamu IBOE Jaya agar tetap survive dan diminati generasi muda. Sukses melalui produk IBOE Natural Drink yang merupakan minuman kesehatan dari ekstrak bahan alami, industri jamu asal Surabaya ini kembali menghadirkan varian baru siap minum.

Kali ini, dalam rangka menyambut Hari Jamu Nasional yang diperingati setiap tanggal 27 Mei sejak tahun 2008. Jamu IBOE melalui IBOE Griya Herba menghadirkan menu spesial dengan nama ‘Gatijamu’.

CEO & Owner PT Jamu IBOE Jaya, Stephen Walla mengatakan, selain untuk menyambut Hari Jamu Nasional, menu baru tersebut juga untuk menghidupkan budaya minum jamu khususnya bagi Gen Z.

“Arti kata Gati dalam Bahasa jawa adalah perhatian atau memperhatikan. Jadi Gatijamu bisa diartikan perhatian kita terhadap jamu atau bisa juga berarti memperhatikan Kesehatan,” kata Stephen di IBOE Griya Herba, Gubeng, Surabaya, Selasa (21/5/2024).

Baca Juga  SHF 2024, Upaya Pemkot Surabaya Dorong UMKM Naik Kelas

Komposisi dari Gatijamu adalah IBOE Natural Drink Temulawak, Susu Fermentasi, Lemon, Teh Hitam, dan topping yang terbuat dari Porang Hitam. Porang sendiri juga banyak kandungan serat yang bagus untuk program diet.

Gatijamu sendiri memiliki rasa khas, segar ada sedikit rasa asam dan rasa khas dari porang. Yang menarik, porang hitam yang dijadikan topping dibentuk seperti boba yang cukup banyak diminati anak anak.

Dikatakan Stephen, banyak orangtua dan anak-anak yang suka dengan produk IBOE Natural Drink, serta menu-menu minuman kekinian yang ditawarkan di IBOE Griya Herba, termasuk Gatijamu ini, selain rasanya yang segar juga tampilan yang menarik karena ada topping porang hitam.

Baca Juga  Selama Mei 2024, Kunjungan Wisman Tembus 5,2 Juta

“Khasiat Gatijamu sendiri dari komposisi yang ada minuman ini dikhususkan untuk menjaga kesehatan imun tubuh dan pencernaan. Jadi orangtua dan anak muda, bahkan anak-anak usia 5-10 tahun banyak yang suka,” ungkap Stephen.

Dengan harga yang sangat terjangkau, yakni di kisaran Rp 15.000/cup, menu Gatijamu bisa didapatkan di gerai IBOE Herbal Bar, diantaranya IBOE Griya Herba, IBOE Herbal Bar Pasarame Tunjungan Plaza, IBOE Herbal Bar Gressmall Gresik, IBOE Herbal Bar Kampus UBAYA dan IBOE Herbal Bar UNTAG.

Selama ini, di gerai IBOE Herbal Bar selain menyediakan produk-produk jamu seduh, kapsul ekstrak herbal, dan IBOE Natural Drink, juga menyediakan beragam menu yang siap minum berbahan natural drink.

Product Group Manager PT Jamu IBOE Jaya, Perry Angglishartono menambahkan, pihaknya terus berkomitmen untuk hadir di masyarakat dengan mendukung beragam kegiatan.

Baca Juga  Seri ke-2 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race 2022 Siap Digelar di Sirkuit Sentul

“Terdekat, Jamu Iboe ikut mendukung kegiatan Hari Jamu Nasional pada 27 Mei 2024 mendatang yang berlangsung di Tugu Api Pancasila, TMII, dimana acara seremonial Penetapan Hari Jamu Nasional dihadiri oleh Presiden Joko Widodo,” paparnya.

Selain itu, selama ini Jamu IBOE juga berkolaborasi dengan berbagai kegiatan di perguruan tinggi, seperti mendukung acara Festival Jamu di Pasar Barongan yang diinisiasi UK Petra dan juga kolaborasi dengan FEB Unair di kegiatan CEO Mengajar tentang Tantangan Industri Jamu di Era Digital, mendukung kegiatan klinik Battra (Pengobat Tradisional) Unair dalam kegiatan pengabdian Masyarakat di Battra Wellness Centre, serta mengadakan campaign di media sosial di beberapa kota. (raf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *