Tag: #institut teknologi 10 nopember surabaya

  • ITS Ciptakan Aplikasi Pelacak Sertifikasi Produk Halal

    ITS Ciptakan Aplikasi Pelacak Sertifikasi Produk Halal

    JATIMPEDIA, Surabaya –  Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mengembangkan aplikasi Sistem Informasi Augmented Reality Halal (SIAR Halal) yang memudahkan masyarakat dalam mencari, mengulas, dan memvalidasi status halal dari suatu produk atau layanan UMKM.

    “Aplikasi SIAR Halal hadir dengan dilengkapi fitur dan tampilan yang menarik sekaligus bermanfaat,” kata Anggota Tim SIAR Halal ITS, Hadziq Fabroyir PhD di Surabaya, Selasa.

    Hal ini karena sistem aplikasi terintegrasi dengan artificial intelligence (AI) dan augmented reality (AR) yang dapat meningkatkan pengalaman pengguna. “Fitur gamifikasi juga menjadikan penggunaan aplikasi semakin interaktif,” imbuhnya.

    Kepala Subdirektorat Aplikasi dan Platform Digital ITS ini menyebutkan bahwa aplikasi dengan tampilan utama layaknya permainan populer Pokemon GO tersebut mendorong kesadaran masyarakat akan informasi kehalalan produk dengan pendekatan yang unik.

    Dengan gamifikasi, fitur aplikasi dirancang untuk meningkatkan partisipasi pengguna. Salah satunya melalui sistem poin, lencana, hingga tantangan mingguan dan bulanan.

    Lebih lanjut, Hadziq memaparkan aplikasi SIAR Halal menggunakan peta lokasi dengan tampilan, seperti permainan daring untuk menunjukkan tempat pelaku usaha makanan yang telah tersertifikasi halal.

    Setelah menemukan tempat makan, pengguna dapat memindai status halal, ringkasan, dan ulasan secara langsung dengan menggunakan kamera ponsel pintar.

    “Pengguna juga dapat memberikan ulasan kepada tempat pelaku usaha dalam bentuk suara dan gambar,” tambahnya.

    Dosen Departemen Teknik Informatika ITS tersebut mengungkapkan fitur-fitur aplikasi SIAR Halal berjalan dengan teknologi AI dan AR, dimana AI digunakan untuk mengolah dan menganalisis data lokasi serta ulasan dari tempat makan dan UMKM.

    Selain itu, fitur AI juga memberikan rekomendasi produk berdasarkan preferensi pengguna. Sedangkan AR bersama visual positioning system (VPS) digunakan untuk memvalidasi lokasi konsumen dan menghadirkan animasi tampilan sertifikasi halal.

    Selain itu, aplikasi yang diinisiasi oleh tim yang diketuai oleh Prof Nur Aini Rakhmawati SKom MScEng PhD dari Departemen Sistem Informasi ITS ini tidak hanya bermanfaat bagi para konsumen yang mencari produk dan layanan halal.

    Namun, aplikasi ini juga memberikan manfaat bagi para pelaku usaha. Di antaranya mendorong pelaku usaha untuk mendapatkan sertifikasi halal dan menciptakan lingkungan ekonomi halal yang transparan.

    Dengan inovasinya yang membawa segudang manfaat tersebut, tim yang beranggotakan Irmasari Hafidz MSc dan Siska Arifiani MKom ini berhasil menjadi bagian dari 25 besar pemenang Research Grant Bank Indonesia (RGBI) 2024.

    Pencapaian ini juga membawa SIAR Halal semakin dekat dengan tujuan besarnya, yaitu menjadi aplikasi yang bermanfaat bagi generasi muda dan mendukung ekonomi halal.(ind)

  • Inovasi Mahasiswa ITS Ciptakan Konsep Gedung Eco-Quake

    Inovasi Mahasiswa ITS Ciptakan Konsep Gedung Eco-Quake

    JATIMPEDIA, Surabaya – Seiring perkembangan teknologi, sektor pembangunan pun mengalami peningkatan pesat untuk dapat merancang bangunan tahan gempa dan ramah lingkungan. Sejalan dengan hal tersebut, mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berinovasi untuk menciptakan konsep gedung Eco-Quake, bangunan tahan gempa yang menerapkan prinsip keberlanjutan.

     

    Ketua tim ASURA ITS, Handika Ardhi Nugraha, melalui rilis humas ITS, Rabu (30/10/2024) menjelaskan, konsep bangunan ini memiliki kemampuan optimal dalam mengatasi tantangan gempa bumi yang kerap terjadi di Indonesia. Bukan hanya itu, inovasi tersebut pun dirancang dengan mempertimbangkan aspek keberlanjutan agar lebih efisien dalam penggunaan energi dan ramah terhadap lingkungan.

     

    Handika menambahkan, kunci keberhasilan prototipe gedung ini dapat tahan akan guncangan gempa adalah berkat penerapan konsep Strong Column Weak Beam (SCWB). Tim asal Departemen Teknik Infrastruktur Sipil ITS tersebut menekankan pentingnya kekuatan kolom bangunan sebagai kunci tangguhnya suatu bangunan. Hal tersebut karena kolom merupakan elemen utama penopang bangunan, sehingga berperan krusial dalam menentukan kekokohan bangunan.

     

    Selain dirancang untuk mampu bertahan pada guncangan, inovasi ini juga menerapkan pembangunan berkelanjutan dengan penggunaan semen Self Compacting Concrete (SCC) sebagai material utama struktur. Material ini dinilai ramah lingkungan karena menggunakan bahan-bahan alternatif seperti cangkang telur dan serbuk granit. Selain itu, semen ini juga dinilai memiliki tingkat efisiensi yang tinggi karena kemampuan semen untuk memadat sendiri dalam waktu yang lebih cepat dari beton biasa.

     

    Selain faktor bahan material, mahasiswa asal Trenggalek itu menekankan terkait pentingnya mempertimbangkan faktor lingkungan dalam membangun struktur tahan gempa. Jenis tanah dan risiko seismik sekitar lokasi pembangunan harus dianalisis secara mendalam karena dapat berpengaruh terhadap stabilitas bangunan ketika gempa. “Dengan mempertimbangkan faktor tersebut, bangunan yang hendak dibangun diharapkan dapat menahan guncangan secara optimal,” tandasnya, di Surabaya, Rabu(30/10/2024).

     

    Prototipe yang memiliki dimensi kolom atau tiang vertikal sebesar 15 x 15 milimeter dan balok atau tiang horizontal sebesar 12 x 8 milimeter tersebut telah melalui uji coba pada simulasi gempa berkekuatan 5,5 Skala Richter (SR) atau setara dengan gempa 7 skala magnitudo. Hasilnya, diperoleh bahwa struktur bangunan hanya mengalami simpangan sebesar 2,011 milimeter yang mengindikasikan bahwa bangunan memiliki tingkat ketahanan yang baik terhadap guncangan gempa.

     

    Dengan segala rancangan yang telah diperhitungkan, tim ASURA telah membuktikan bahwa desainnya mampu menghadapi tantangan nyata di lapangan setelah berhasil bertahan selama pengujian selama satu menit. Meskipun terdapat beberapa kerusakan minor, keberhasilan ini membuka peluang besar untuk menerapkan teknologi ini pada pembangunan gedung-gedung di masa depan, terutama daerah rawan gempa.

     

    Lewat inovasinya tersebut, Handika bersama rekan setimnya Bayu Anggoro Sekti, telah berhasil meraih juara III Kompetisi Model Bangunan Gedung Beton Pracetak pada gelaran Kompetisi Bangunan Gedung Indonesia XV 2024, beberapa waktu lalu. Ia berharap memberikan kontribusi yang signifikan terhadap perkembangan pembangunan di Indonesia.

    “Semoga ke depan semakin banyak inovasi untuk semakin meningkatkan perkembangan pembangunan di Indonesia,” ungkapnya penuh harap. (ind)

  • ITS Borong 4 Penghargaan di Kontes Bangunan Gedung

    ITS Borong 4 Penghargaan di Kontes Bangunan Gedung

    JATIMPEDIA, Surabaya – Tim Mahitala dan Tim Asura Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) meraih empat penghargaan pada ajang Kontes Bangunan Gedung Indonesia (KBGI) 2024 yang diadakan di Universitas Warmadewa, Denpasar, Bali beberapa waktu lalu.

    Koordinator tim KBGI ITS Aan Fauzi ST MT dalam keterangan di Surabaya, Sabtu, mengatakan capaian ini merupakan buah hasil kerja sama yang dilakukan oleh seluruh elemen KBGI, khususnya tim Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Rancangan Konstruksi ITS.

    Alhamdulillah berkat kerja sama yang kuat, pada tahun ini kita kembali berhasil bawa pulang trofi untuk Ibu yang Luhur (ITS),” tutur Aan.

    Aan mengungkapkan bahwa keberhasilan ITS dalam memboyong keempat penghargaan ini merupakan bukti akan kuatnya Kampus Pahlawan ini dalam kompetisi yang melibatkan disiplin ilmu terapan seperti pemodelan bangunan gedung.

    Ia berpendapat bahwa rekam jejak ITS dalam kompetisi gagasan bangunan gedung sudah tidak usah diragukan lagi karena hampir setiap tahun ITS selalu menggenggam juara pada bidang kompetisi bangunan gedung.

    Koordinator Media Informasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Rancang Konstruksi ITS (Rakonsits) Fandi Aril Saputra mengungkapkan bahwa ini awal yang baik sebagai UKM baru di ITS dengan kabinet Cikal Bakal.

    Dosen Laboratorium Manajemen dan Pelaksanaan Konstruksi, Departemen Teknik Infrastruktur Sipil ITS itu menjelaskan bahwa torehan gemilang ITS pada ajang tahunan ini diraih dari dua klasifikasi yang berbeda.

    Tiga torehan di antaranya diraih oleh tim Asura yang merupakan finalis klasifikasi model bangunan gedung beton pracetak. Asura membawa model bangunan dengan konsep Eco-Quake yang bersifat aman, berkelanjutan, serta efisien guna mendukung percepatan pembangunan Indonesia.

    Melalui model tersebut, Asura mengamankan posisi ketiga pada kelasnya. Menurut Aan, keberhasilan Asura untuk mengamankan posisi ini didasari oleh keunggulan ITS dari berbagai aspek.

    Salah satunya adalah dibuktikan dari keberhasilan tim Asura sebagai juara pada kategori kreativitas pada rancangan bangunan dan kategori bangunan gedung cepat bangun, kokoh, awet, dan tahan gempa.

    Sementara itu, torehan ITS lainnya pada ajang ini dicapai dari klasifikasi model bangunan gedung baja oleh Mahitala Team.

    Mengusung model miniatur yang kokoh dan ringkas, tim yang beranggotakan dua mahasiswa Departemen Teknik Infrastruktur Sipil ITS itu berhasil tampil gemilang usai mengamankan podium perak di kelasnya.

    Ke depannya, model miniatur berjudul Daraka Tower ini dapat diimplementasikan dalam pembangunan gedung di Indonesia. (ind)

  • Tim Bayucaraka ITS Borong Juara di KRTI 2024

    Tim Bayucaraka ITS Borong Juara di KRTI 2024

    JATIMPEDIA, Surabaya – Tim Bayucaraka lnstitut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menjadi kampiun dengan membawa pulang lima penghargaan di ajang Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024 yang berlangsung di Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), 13 – 18 September 2024.

    Kontes Robot Terbang Indonesia 2024 yang berlangsung di Lapangan Terbang Gading, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) itu, membawa tim Bayucaraka ITS meraih juara pertama di kategori Vertical Take Off Landing (VTOL), juara III di Racing Plane, dan juara IV di Long Endurance Low Altitude (LELA), Best Methodology di kategori Technology Development (TD) dan Best Design di kategori VTOL.

    Official Public Relations Tim Bayucaraka ITS Fairuuz Azmi, Sabtu (21/9/2024), memaparkan prestasi tertinggi Best Design diraih pesawat Soeroku87 pada kategori VTOL, drone canggih yang mampu terbang otonom jarak jauh di dalam ruangan.

    Selain itu, pesawat Palkonjet tim Bayucaraka sukses menyabet juara lll di Katagori Racing Plane setelah sukses menempuh lintasan 700 meter bolak-balik sambil membawa empat kotak susu seberat 250 mililiter, dan membawa payload seberat 1,1 kilogram dan tetap stabil.

    Pesawat Barbatos yang turun di kategori LELA berhasil meraih juara IV dengan kemampuan menempuh jarak 60 kilometer pada ketinggian rendah dan melakukan misi drop payload, dropping dan mapping.

    Pesawat Songgoriti Tim Bayucaraka juga berhasil mendapatkan penghargaan Best Methodology, dengan teknologi airframe modular yang kuat dan mudah diperbaiki. “Semoga kita bisa terus meningkatkan prestasi dan memberikan manfaat bagi banyak orang di masa mendatang,” tutupnya.(ind)

  • Sociopreneur Camp 2024 ITS Bekali Generasi Muda Wirausaha dan Semangat Kepemimpinan

    Sociopreneur Camp 2024 ITS Bekali Generasi Muda Wirausaha dan Semangat Kepemimpinan

    JATIMPEDIA, Surabaya – Rangkaian program kegiatan Sociopreneur Camp 2024 yang dilaksanakan oleh Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) melalui Pusat Kajian Kebijakan Publik, Bisnis, dan Industri (PKKPBI) yang telah dilaksanakan di Malang, resmi ditutup.  Program intensif tersebut bertujuan untuk membekali generasi muda dengan keterampilan berwirausaha dan semangat kepemimpinan.

    Melalui pers rilis PKKPBI ITS yang diterima Jatim Newsroom, pada Sabtu (27/7/2024), disampaikan bahwa program Sociopreneur Camp 2024 telah dilaksanakan selama tujuh hari penuh di Omah Tuwek, Kajar, Pendanrejo, Kota Batu, dan resmi ditutup pada Minggu (7/7/2024).

    Penutupan kegiatan dihadiri oleh, beberapa pemimpin, yakni Leadership Proactive dan Wakil Rektor IV ITS, Agus Muhammad Hatta, DPRD Malang Raya sekaligus mantan Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko, Presiden Direktur PDAM Tirta Darma Ayu Ady Setiawan, Kepala Pusat PKKPBI ITS, Arman Hakim Nasution, serta beberapa stakeholder lainnya.

    Dalam program Sociopreneur Camp 2024 tersebut, para pemimpin berbagi pengalaman dan wawasan mereka dalam hal kepemimpinan. Pesan yang ditekankan dari anggota DPRD Malang Raya, Dewant Rumpoko yang menekankan pentingnya para pemimpin dalam mengambil keputusan, serta inovasi sebagai pilar utama dari kepemimpinan kewirausahaan.

    “Kunci dari kewirausahaan yang sukses adalah dengan belajar, yakni menyimak dan memperhatikan pengalaman dari orang-orang sukses dan kemudian kita mencobba untuk melakukannya,” ujar Dewanti.

    Acara ini juga menjadi momen penting dalam memberikan dorongan atau motivasi, refleksi, hingga apresiasi atas pencapaian dari para peserta yang telah mengikuti serangkaian acara Sociopreneur Camp 2024.

    Dengan berakhirnya serangkaian kegiatan Sociopreneur Camp 2024, PKKPBI ITS berharap semoga peserta dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang telah diperoleh untuk menginspirasi dan memimpin dalam berbagai inisiatif sosial dan kewirausahaan yang nantinya akan mereka jalani. (cin) 

  • ITS Gelar Pameran Inovasi Bisnis Statistik

    ITS Gelar Pameran Inovasi Bisnis Statistik

    JATIMPEDIA, Surabaya  Departemen Statistika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mengadakan Pameran Inovasi Bisnis Statistik, mulai Rabu (19/6/2024). Kegiatan yang diselenggarakan di Selasar T Departemen Statistika ITS hingga Jumat (21/6/2024) besok ini menjadi salah satu wujud dari pengimplementasian Kurikulum Merdeka Belajar secara lebih komprehensif.

    Kepala Departemen Statistika ITS Dr Dra Kartika Fithriasari MSi menjelaskan bahwa pameran ini menjadi sarana untuk menyampaikan pengajaran bisnis yang melibatkan ilmu statistika. Tak hanya itu, kegiatan ini juga merupakan ajang praktik bagi mahasiswa yang mengambil mata kuliah Inovasi Bisnis Statistik melalui tugas besar yang dipamerkan. “Dengan adanya pameran, mahasiswa bisa memperlihatkan inovasinya kepada khalayak yang lebih luas,” tuturnya, di Surabaya, Kamis (20/6/2024)

    Mata kuliah Inovasi Bisnis Statistik adalah mata kuliah baru yang diadakan setelah ditetapkannya Kurikulum Merdeka Belajar. Dalam mata kuliah tersebut, mahasiswa dituntut untuk dapat menciptakan sebuah inovasi bisnis yang saat ini masih dalam bentuk prototype (purwarupa) dan business plan. “Di sini, mahasiswa memamerkan rancangan bisnisnya dalam bentuk purwarupa, power point, poster, dan video yang diunggah di kanal youtube masing-masing,” papar Kartika lebih lanjut.

    Sementara itu, Koordinator Pameran Inovasi Bisnis Statistik ITS Prof Dr Muhammad Mashuri MT membeberkan bahwa terdapat dua fokus utama dalam mata kuliah Inovasi Bisnis Statistik ini. Fokus tersebut yakni mencari peluang bisnis dari sebuah bahan statistik dan mengintegrasikan suatu inovasi bisnis umum dengan fitur-fitur ilmu statistika. “Bisnis statistik memiliki prospek yang luas, bisa ke bidang pertanian, analisis saham, disabilitas, dan masih banyak lagi,” ujarnya.

    Pameran yang diselenggarakan selama tiga hari ini menjadi langkah awal untuk mendorong motivasi mahasiswa dalam memanifestasikan ilmu statistikanya menjadi suatu rancangan bisnis. Tak tanggung-tanggung, lanjut Mashuri, tiga inovasi terbaik nantinya akan mendapatkan pendanaan sebesar Rp 10 juta per kelompok. “Dana ini didapatkan dari dukungan Program Kompetisi Kampus Merdeka Belajar,” ungkapnya.

    Tak ayal, Pameran Inovasi Bisnis Statistik sebagai sebuah instrumen edukasi ini juga memberikan dampak positif yang relevan bagi para mahasiswa. Mashuri mengatakan, para mahasiswa berpotensi untuk mengembangkan lagi bisnisnya dari hanya sekadar rancangan atau purwarupa yang dipajang di pameran. “Harapannya, kesempatan ini akan dimanfaatkan oleh para mahasiswa agar menjadi lulusan yang dapat menciptakan lapangan pekerjaan,” pungkasnya.

    Para mahasiswa Departemen Statistika ITS pun menyambut baik penyelenggaraan pameran ini. Sebab, kegiatan tersebut turut melatih kemampuan wirausaha mereka sekaligus penerapan ilmu statistika di dalamnya. Melalui Pameran Inovasi Bisnis Statistik ini, Departemen Statistika ITS mendorong para mahasiswanya untuk dapat menciptakan inovasi-inovasi bisnis yang lebih matang, sehingga bermanfaat bagi masyarakat secara lebih luas. (cin)

  • Peringkat ITS Surabaya Naik Pada WUR 2025

    Peringkat ITS Surabaya Naik Pada WUR 2025

    JATIMPEDIA, Surabaya – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) terus berupaya meningkatkan kapasitasnya di kancah internasional. Hal tersebut dibuktikan dengan hasil rilisan terbaru Quacquarelli Symonds (QS) World University Rankings (WUR) 2025 yang diterbitkan pada 5 Juni lalu, tercatat ITS berhasil naik ke peringkat 585 perguruan tinggi dunia.

    Manajer Senior Urusan World Class University (WCU) ITS Rulli Pratiwi Setiawan ST MSc PhD menjelaskan, pada pemeringkatan kali ini ITS berhasil naik 36 tingkat dari yang sebelumnya berada pada peringkat 621 – 630. Atas capaian ini, ITS Surabaya berhasil menempati peringkat ke-6 perguruan tinggi terbaik di Indonesia. “Alhamdulillah tak hanya ITS, sebanyak 26 perguruan tinggi di Indonesia berhasil naik peringkat hingga masuk dalam penilaian ini,” jelasnya, dalam rilis ITS, Sabtu (8/6/2024).

    Dalam pencapaian ini, ITS berhasil meraih skor total sebesar 21,2. Dengan rincian pembagian skor tersebut di antaranya adalah Academic Reputation: 17,3; Employer Reputation: 48,9; Faculty Student: 47,8; Citations per Faculty: 1,6; International Faculty Ratio: 47,5; International Students Ratio: 5,3; International Research Network: 12,0; Employment Outcomes: 13,0, dan Sustainability: 16,1.

    Berdasarkan penilaian tersebut, dosen Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) ITS ini menyampaikan bahwa ITS masih rendah pada indikator Citations per Faculty dan International Research Network. Menurutnya, ITS masih perlu melakukan berbagai strategi terobosan untuk dapat meningkatkan kualitas riset dan publikasi. “Selain itu, juga diperlukan kolaborasi dan kerja sama yang lebih luas dengan perguruan tinggi luar negeri untuk mendongkrak capaian ini,” jelasnya.

    Tak hanya itu, Rulli juga berpesan untuk bisa meningkatkan skor Employment Outcomes dan Sustainability, mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan pencapaian dalam bidang business leaders, international award winners, global Non-Government Organizations (NGOs), ataupun political leaders. “Meski demikian, kita telah meningkat cukup signifikan dalam indikator Employer Reputation dan Faculty Student Ratio,” ungkapnya.

    Menanggapi peningkatan rangking ITS yang cukup signifikan, doktor alumnus Hiroshima University, Jepang ini mengaku bangga. Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pemeringkatan pada QS WUR 2025 yang dirilis tahun 2024 ini menggunakan basis data tahun 2023 untuk jenis submitted data seperti jumlah dosen dan jumlah mahasiswa.

    Selebihnya, untuk penilaian citations dihitung berdasarkan publikasi artikel jurnal di jurnal terindeks Scopus dalam kurun waktu lima tahun terakhir dan kurun waktu sitasi selama enam tahun. Sedangkan untuk indikator Academic Reputation dan Employer Reputation dihitung dalam kurun waktu lima tahun. “Selamat atas capaian ITS, semoga ke depannya ITS dapat lebih meningkatkan kinerja dan reputasinya di level internasional,” pungkasnya. (ind)

  • Tim Nogogeni ITS Pamerkan Inovasi di Periklindo Electric Vehicle Show 2024

    Tim Nogogeni ITS Pamerkan Inovasi di Periklindo Electric Vehicle Show 2024

    JATIMPEDIA, Surabaya –  Tim mobil hemat energi, Nogogeni, dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) turut berpartisipasi dalam perhelatan akbar Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2024, sebuah pameran kendaraan listrik terbesar di Asia Tenggara. Partisipasi tim Nogogeni ITS dalam kegiatan yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, 30 April – 5 Mei, tersebut menunjukkan peran sertanya dalam mengembangkan potensi kendaraan listrik di Indonesia.

    Technical Manager Nogogeni ITS Yufi Rizky Amalia menjelaskan, dalam pameran ini timnya membawa dua karya unggulan, yakni motor listrik dan mobil urban. Mobil urban berbahan bakar listrik yang ditampilkan yakni Nogogeni VIII EVO dan sepeda motor listrik NG 5000, berhasil menarik perhatian pengunjung. “Kami sangat senang dengan respons positif dari para pengunjung, hal ini membuktikan bahwa inovasi kami benar-benar mampu mencuri perhatian di masyarakat,” ungkapnya bangga, Senin (6/5/2024).

    Yufi mengatakan bahwa tim riset ini telah mempersiapkan segalanya dengan cermat untuk bisa berpartisipasi dalam pameran bergengsi ini. Mulai dari merchandise hingga layout penataan, semua telah disiapkan secara teliti. Tim yang terdiri dari berbagai divisi seperti technical, sponsorship, external relation, dan creative media tersebut benar-benar siap untuk berpartisipasi dalam pameran ini.

    Menurut Yufi, pameran ini memegang peranan penting dalam mempercepat pengembangan kendaraan listrik di Indonesia. Sebagai pameran terbesar di Asia Tenggara yang secara khusus menghadirkan inovasi dalam industri kendaraan listrik, PEVS memberikan platform yang sangat diperlukan bagi para pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, industri, akademisi, dan masyarakat umum untuk saling berinteraksi, berbagi pengetahuan, dan menjalin kemitraan.

    Sementara itu, Amirul Annas selaku anggota tim Nogogeni ITS menjelaskan bahwa keunggulan mobil listrik Nogogeni terlihat menonjol karena menggunakan bahan karbon pada body-nya dengan sumber daya mobil yang berasal dari baterai lithium, sehingga memberikan daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. “Kami bangga bahwa mobil listrik Nogogeni telah menjadi pusat perhatian di pameran ini berkat desainnya yang inovatif dan material berkualitas,” tuturnya.

    Mahasiswa yang biasa disapa Annas ini menambahkan bahwa keunggulan lain dari karya yang dibawa timnya adalah keberhasilan mobil urbannya yang telah memenangkan Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2024. Yakni dengan mempertahankan juara 1 pada kategori urban listrik yang sudah lima tahun berturut-turut dan meraih juara 1 di kategori urban etanol. Sedangkan sepeda motor listrik NG 5000 telah berhasil masuk dalam 10 besar finalis dalam kontes PLN Innovation & Competition in Electricity (ICE).

    Menurut Annas, dalam pameran ini juga memberi kesempatan bagi timnya untuk memperluas relasi yang mendukung riset pengembangan kendaraan listrik dan juga mendapat perhatian dari berbagai tokoh penting. Termasuk di antaranya dari Presiden RI Joko Widodo yang turut melihat hasil karya tim Nogogeni ITS ini.

    Pameran ini juga memberikan kesempatan berharga bagi tim Nogogeni untuk berbagi pengalaman dan bertukar pikiran dengan perusahaan-perusahaan kendaraan listrik. Interaksi ini sangat berharga karena memungkinkan tim Nogogeni mampu memperluas pengetahuan mereka dalam industri yang terus berkembang dan mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk kementerian, pemerintahan, dan perusahaan swasta. “Kami dapat bertukar pikiran, belajar dari pengalaman mereka, dan memperluas wawasan kami dalam industri mobil listrik ini,” tambah Annas.

    Peran pameran ini sangat berarti bagi anak muda dan industri kendaraan listrik secara keseluruhan. Selain memotivasi mahasiswa untuk terus melakukan riset dalam pengembangan kendaraan listrik, pameran ini juga memberikan semangat bagi mereka untuk mencari relasi dan menjadikan karya mereka sebagai inspirasi bagi masyarakat. “Partisipasi kami membuktikan peran krusial anak muda dalam pengembangan industri kendaraan listrik,” imbuh Yufi sekali lagi.

    Keberhasilan tim Nogogeni dalam mendapatkan dukungan dari berbagai pihak menjadi salah satu momen berkesan dalam pameran ini. “Kami berkomitmen terus berpartisipasi dalam pameran-pameran serupa di masa depan untuk terus memperkenalkan dan menginspirasi dengan produk-produk unggulan kami,” pungkas Yufi optimistis. (cin)

  • Bayucaraka ITS Luncurkan Inovasi Robot Terbang

    Bayucaraka ITS Luncurkan Inovasi Robot Terbang

    JATIMPEDIA, Surabaya – Tim Bayucaraka Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali luncurkan empat robot terbang terbaru untuk bersaing di kancah internasional. Tim Bayucaraka ITS siap kantongi juara pada kompetisi Singapore Amazing Flying Machine Competition (SAFMC) 2024.

    Mewakili Rektor ITS, Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITS Prof Dr Ir Adi Soeprijanto MT memberikan sambutan sekaligus menyemangati tim yang akan berlaga di Singapura ini. Ia menyampaikan, hegemoni dunia robotika sudah seharusnya dipegang oleh ITS sebagai salah satu perguruan tinggi teknik terbaik di Indonesia. “Meskipun diiringi banyak tantangan, perjuangan inilah yang nantinya akan menggoreskan tinta dalam sejarah,” tandasnya penuh semangat, dalam rilis ITS, Senin(18/3/2024).

    Dalam acara grand launching ini, dua pasang robot berupa drone diresmikan untuk maju bertanding dalam dua kategori lomba. Pada kategori Semi-autonomous (D1) yang memiliki misi pengendalian jarak jauh menggunakan remote, diluncurkan dua drone kembar bernama Jati Sigma dan Jati Theta. Selanjutnya, dua drone lain bernama Soerongarep dan Soeromburi diluncurkan untuk bertarung pada kategori Autonomous (D2) dengan misi pengendalian drone secara otonom.

    Salah seorang programmer dari tim Bayucaraka ITS Achmad Iqbal Akbari menjelaskan bahwa masing-masing drone memiliki fokus yang berbeda-beda. Jati Sigma dan Jati Theta berfokus pada kemudahan dan kelincahan pilot ketika mengendalikannya dengan remote. Di sisi lain, Soerongarep dan Soeromburi dirancang untuk bergerak menuntaskan misi-misi autonomous-nya dengan bantuan sebuah komputer kecil yakni NVIDIA Jetson Nano.

    Mahasiswa yang akrab disapa Iqbal ini juga menjabarkan keterbaruan yang dibawa oleh timnya pada keempat robot tersebut. Ia menjelaskan, drone pada kategori D1 dibekali dengan remote wearable yang mampu mengendalikan dua drone sekaligus. “Kami juga mengembangkan program yang bisa mendeteksi jalur secara otomatis pada drone untuk kategori D2,” lanjutnya.

    SAFMC 2024 merupakan ajang bergengsi yang diselenggarakan oleh DSO National Laboratories and Science Centre Singapore bersama Kementerian Pertahanan Singapura. Reputasinya di kancah internasional mendorong tim Bayucaraka ITS untuk mempersiapkan karyanya sebaik mungkin. “Persiapan telah kami lakukan sejak sekitar empat sampai lima bulan yang lalu, tentunya disertai dengan evaluasi dari hasil perlombaan di tahun sebelumnya,” tutur Iqbal.

    Lebih lanjut, Iqbal menyampaikan bahwa timnya akan mengirimkan delegasi sebanyak tujuh mahasiswa untuk hadir di Singapore Science Center pada 20 – 21 Maret 2024 mendatang. Salah satu dosen pembimbing tim Bayucaraka ITS Dr Rudy Dikairono ST MT juga akan ikut mendampingi dalam kompetisi di Negeri Singa tersebut. “Kami mengirimkan perwakilan dari semua divisi yakni mekanikal, elektrikal, programming, dan official,” terang mahasiswa Departemen Teknik Elektro ITS tersebut.

    Dalam ajang SAFMC 2024 ini, Tim Bayucaraka ITS menetapkan target agar bisa membawa pulang piala Best International Team untuk kategori D1 dan juara pertama untuk kategori D2. Menurut Iqbal, timnya lebih optimistis untuk unggul dengan mengirimkan total dua drone pada satu kategori dengan disertai optimasi sistem yang lebih efisien.

    Terakhir, selain untuk memohon dukungan sebelum bertolak ke Singapura, Tim Bayucaraka ITS juga berharap karya-karyanya dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain untuk terus berinovasi. “Saya berharap drone dan teknologi yang telah kami kembangkan dapat memberikan semangat dan kebanggaan serta menjadi inspirasi yang menghilir ke masyarakat luas,” ungkap Iqbal mengakhiri. (cin)

  • Kapal Barunastra ITS Siap Berlayar di Amerika

    Kapal Barunastra ITS Siap Berlayar di Amerika

    JATIMPEDIA, Surabaya – Usai memenangkan juara umum sebanyak lima kali secara beruntun, tim robotik maritim unggulan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Barunastra ITS siap kembali berjaya dalam ajang International Roboboat Competition (IRC) 2024 di Florida, Amerika Serikat.

    Kali ini, tim Barunastra bakal mengusung kapal terbarunya, Nala Proteus 2.0, yang secara resmi diluncurkan di halaman Gedung Rektorat ITS, Jumat (26/1/2024).

    Kapal tak berawak ini diresmikan langsung oleh Rektor ITS Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng untuk siap bersaing dalam kompetisi yang akan berlangsung pada 5-11 Februari mendatang.

    Kapal andalan Barunastra ini dirancang dengan target meraih juara dunia kali keenam di ajang bergengsi tersebut, serta berperan aktif dalam berinovasi menghadapi tantangan di industri maritim.

    Berbekal tekad tersebut, lelaki yang akrab disapa Ashari ini mengungkapkan rasa bangga dan antusiasmenya dalam mendukung langkah progresif tim Barunastra ITS menuju pencapaian prestasi di dunia global. Tentu saja, setelah sebelumnya berhasil mengalahkan berbagai universitas ternama dunia selama lima kali berturut-turut.

    “Inilah salah satu karya terbaik mahasiswa ITS untuk turut serta dalam mengembangkan teknologi kemaritiman,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (27/1/2024).

    Kapal dengan konsep kendaraan permukaan air tanpa awak tersebut diciptakan untuk mengarungi jalur yang penuh tantangan. Tak hanya memamerkan keahlian manuver maritim yang impresif, kapal yang dibuat oleh para mahasiswa ini didesain untuk mengatasi tugas-tugas yang menyimulasikan tantangan dalam kehidupan nyata, termasuk pengawasan pesisir, keamanan pelabuhan, dan berbagai operasi oseanografi.

    Siap bersaing melawan lebih dari 18 tim dari seluruh dunia, General Manager Barunastra ITS I Made Vibra Danajaya menjelaskan bahwa Nala Proteus 2.0 telah diperbaharui dengan menggunakan lambung fiberglass yang memiliki desain timbul. Desain ini bertujuan untuk meningkatkan jarak antara permukaan air dan komponen listrik, sekaligus meningkatkan stabilitas dan keamanan kapal.

    Tak hanya itu, kapal yang merupakan hasil pengembangan Nala Proteus pada tahun lalu ini juga telah mengalami peningkatan secara signifikan. Kini, kapal tersebut dilengkapi dengan sistem propulsi terkini yang tidak hanya meningkatkan efisiensi, tetapi juga memberikan daya dorong dan torsi yang lebih besar. “Transformasi ini menjadikan kapal mampu mencapai kecepatan hingga 5 knot,” paparnya.

    Mahasiswa Departemen Teknik Sistem Perkapalan ITS ini juga menunjukkan perubahan signifikan lainnya, yang nampak pada sensor dan kamera kapal yang memungkinkan untuk menjalankan delapan misi secara mandiri. Misi-misi tersebut mencakup navigasi melalui pelampung, docking, penghindaran rintangan, peledakan air, dan kemampuan untuk melokalisasi pinger akustik.

    Selain dari segi teknikal, kapal ini juga dilengkapi dengan sistem perangkat lunak yang mengintegrasikan kecerdasan buatan, visi komputer, dan algoritma pembelajaran mesin. Sistem ini bertanggung jawab untuk memproses data secara efisien, dan mengontrol pergerakan kapal secara optimal. “Setelah melakukan evaluasi, tim kami (Barunastara ITS, red) memutuskan untuk meningkatkan konsep modularitas menjadi versi 3.0,” ungkap Vibra, sapaan akrabnya.

    Sebagai informasi, penggunaan teknologi modularitas terbaru ini juga menandai langkah progresif dalam industri perkapalan, menunjukkan semangat inovasi yang kuat dalam menciptakan kapal yang lebih canggih dan berkinerja tinggi. Dengan perpaduan teknologi terkini dan desain yang dioptimalkan, kapal pengembangan Nala Proteus 2.0 ini menjadi representasi nyata dari kemajuan industri maritim yang berkelanjutan.

    Sebagai langkah persiapan menghadapi ajang IRC 2024, tim Barunastra ITS telah berulang kali melakukan serangkaian percobaan dan peningkatan kinerja pada kapal. “Lewat terobosan terkini yang diterapkan oleh tim, kami memiliki keyakinan tinggi akan membawa kembali predikat juara, sekaligus memberikan kehormatan kepada ITS dan Indonesia,” tandasnya.(cin)