Pemerintahan

Pemkab Sumenep Segera Bangun Puskesmas di Kepulauan

JATIMPEDIA, Sumenep – Pemerintah Kabupaten Sumenep, terus berupaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat kepulauan dengan membangun fasilitas kesehatan berupa pusat kesehatan masyarakat (puskesmas).

“Untuk tahun 2025, pembangunan sarana kesehatan kami lakukan di Pulau Gili Raja, Kecamatan Gili Genting,” kata Wakil Bupati Sumenep Imam Hasyim di Sumenep.

Di pulau ini, sebelumnya hanya tersedia puskesmas pembantu (Pustu) dengan fasilitas sarana kesehatan yang terbatas.

“Oleh karena itu, tahun anggaran 2025 kami tingkatkan menjadi puskesmas sehingga sarana dan prasarana yang tersedia akan lebih lengkap dan memadai,” katanya.

Imam menuturkan anggaran yang dialokasikan Pemkab Sumenep untuk pembangunan Puskesmas di Pulau Gili Raja itu sebesar Rp1,2 miliar lebih.

Baca Juga  BPS : Neraca Perdagangan Februari 2025 Surplus 3,12 Miliar Dolar AS

“Saat ini proses pembangunannya sedang berlangsung dan kami bersama pejabat organisasi perangkat daerah terkait meninjau secara langsung proses pembangunan puskesmas tersebut,” katanya.

Orang nomor dua di lingkungan Pemkab Sumenep ini menuturkan secara umum pelaksanaan pembangunan Puskesmas di Pulau Gili Raja itu sudah bagus, meski ada beberapa bagian yang perlu disempurnakan, seperti ruang rawat inap dan beberapa klaster pelayanan medis.

Menurut Imam, sebenarnya secara umum, peningkatan layanan kesehatan bukan hanya di Pulau Gili Genting, akan tetapi di semua wilayah kepulauan.

Namun, karena anggaran Pemkab Sumenep terbatas, maka pembangunan hanya bisa dilakukan secara bertahap.

“Sebelum ke Pulau Gili Genting, saya juga sempat mengunjungi layanan kesehatan di Pulau Sapeken. Keluhannya sama, yakni perlu peningkatan layanan kesehatan,” katanya.

Baca Juga  Pemprov Gelar Job Fair 2022 Buka 5.668 Lowongan Kerja

Pulau Gili Genting dan Sapeken ini merupakan sebagian dari 48 pulau berpenghuni yang ada di wilayah Kabupaten Sumenep.

Menurut data pemkab setempat, total jumlah pulau di kabupaten paling timur di Pulau Madura ini sebanyak 126 pulau, dengan perincian sebanyak 48 pulau berpenghuni dan sebanyak 78 pulau sisanya tidak berpenghuni.

“Pemkab Sumenep menginginkan agar berbagai jenis layanan, seperti layanan kesehatan dan pendidikan merata antara kepulauan dan daratan. Oleh karena itu, upaya untuk mewujudkan cita baik itu terus kami lakukan,” katanya.(sat)