Bank Jatim Gelar Sharing Session untuk Perkuat Sinergi Human Capital di KUB

JATIMPEDIA, Surabaya – PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (bankjatim) menggelar sharing session bidang Human Capital untuk memperkuat sinergi antar anggota Kelompok Usaha Bank (KUB). Acara yang berlangsung di Hotel Bumi Surabaya ini dibuka oleh Direktur Kepatuhan bankjatim, Umi Rodiyah, dengan jajaran SEVP dan Vice President Human Capital bankjatim sebagai pemateri.

Umi Rodiyah menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan menyamakan persepsi dalam berbagai aspek, termasuk penentuan Key Performance Indicator (KPI) pengurus, unit kerja, dan individu. Standarisasi di lima bank anggota KUB—Bank NTB Syariah, Bank Lampung, Bank NTT, Bank Banten, dan Bank Sultra—dianggap penting untuk mendorong kolaborasi yang lebih kuat.

Topik yang dibahas dalam sesi ini meliputi Blueprint Human Capital, KPI, punishment, remunerasi, pengembangan karir, kamus kompetensi, serta sinergi Human Capital untuk meningkatkan kolaborasi. Umi menegaskan bahwa sinergi ini akan memperkuat posisi bankjatim sebagai induk KUB yang siap bersaing di tingkat nasional.

Baca Juga  Hingga Oktober 2022, Proyek Smelter Freeport Capai 45,5 Persen

Bank Jatim terus melakukan transformasi pada lima pilar fundamentalnya, termasuk penguatan Human Capital, struktur organisasi, prosedur bisnis yang adaptif, pemanfaatan teknologi informasi, serta implementasi aksi korporasi penyertaan modal. Hingga November 2024, bankjatim mencatat aset Rp109,09 triliun, penyaluran kredit Rp63,90 triliun, DPK Rp87,96 triliun, dan laba Rp1,02 triliun.

Selain itu, layanan digital Jconnect berhasil mencapai 811.575 pengguna pada November 2024, menunjukkan komitmen bankjatim dalam mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.(raf)