Honda Bikers Motour Camp 2025: Ajang Silaturahmi dan Kebersamaan Para Bikers Honda Jawa Timur

JATIMPEDIA, Prigen – Honda Bikers Motour Camp 2025 yang digelar PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT sukses digelar dengan meriah pada tanggal 22 – 23 Februari 2025, menghadirkan lebih dari 80 komunitas Honda dari berbagai daerah di Jawa Timur.

Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi dan kebersamaan bagi para bikers yang memiliki semangat dan kecintaan yang sama terhadap sepeda motor Honda.

Acara ini diikuti oleh berbagai komunitas yang tergabung dalam paguyuban dan asosiasi Honda, antara lain Banyuwangi Honda Community (BHACOT), Bojonegoro Honda Community (BOHAY), Honda Madiun Community (HMC), Jember Honda Community (JHC), Paguyuban Honda Bikers Ngawi (PHBN), Paguyuban Honda Delta Sidoarjo (PHDS), Paguyuban Honda Bangkalan (PHB), Paguyuban Honda Nganjuk (PHN), Paguyuban Honda Gresik (PHOG), Paguyuban Honda Probolinggo (PHP), Paguyuban Honda Tulungagung (PHT), Paguyuban Motor Honda Kediri (PMHK), Paguyuban Motor Honda Pacitan (PMHP), Riders Honda Ponorogo (REHAP), Surabaya Honda Community (SHC), serta komunitas baru yang bergabung, Paguyuban Honda Pamekasan (PHP).

Baca Juga  Antusiasme Tinggi Sambut Honda CUV e dan ICON e di Regional Public Launching

Selain komunitas dari daerah, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan Pengurus Daerah Jawa Timur, seperti Asosiasi Honda CBR Indonesia (Pengda Jatim), Asosiasi Honda Sonic Independent Indonesia (Pengda Jatim), Asosiasi Megapro Indonesia (Pengda Jatim), Asosiasi Street Fire Indonesia (PHSJT Jatim), Asosiasi Scoopy Indonesia (ASI Pengda Jatim), CBR Club Indonesia (CCI Korwil Jatim), CB150X Adv Indonesia (CBX Pengda Jatim), Federasi Verza Riders East Java (FRIEND JAVA), Federasi Supra Indonesia (FSI STAR Jatim), Honda ADV150 Indonesia (HAI Pengda Jatim), Honda CBR250RR Owner Indonesia (HCOI Pengda Jatim), Honda Genio Riders Indonesia (HGRI Pengda Jatim), Honda Mega Pro Indonesia (HMPC Pengda Jatim), Honda PCX Club Indonesia (HPCI Korwil Jatim), Honda Revo Club Indonesia (HRCI Pengda Jatim), Honda Street Fire Club Indonesia (HSFCI Pengda Jatim), Honda Tiger Club Indonesia (HTCI Pengda Jatim), Honda Vario Club Indonesia (HVCI Pengda Jatim), Honda Verza Indonesia Club (HVIC Pengda Jatim), Paguyuban Honda CBR Indonesia (PHCI Pengda Jatim), Paguyuban Scoopy Jawa Timur (PSJTM), Pro Max Club Indonesia (PMCI Pengda Jatim), Paguyuban Vario Nusantara (AVAST JAVA Jatim), Republik BeAT Indonesia (PBJT Jatim), CRF150L Jatim, dan KCI Jatim. Komunitas Honda Stylo juga turut diundang dalam acara ini.

Baca Juga  Kota Malang Jadi Percontohan Industri Gim Nasional

Honda Bikers Motour Camp 2025 menyajikan berbagai kegiatan menarik, seperti Gathering antar komunitas Honda, touring menuju lokasi diadakaknya kegiatan yakni Taman Cempaka, Prigen. Riding test dengan Honda ICON, CUV, PCX, dan Scoopy. Selain itu, terdapat sosialisasi HCID dan ajakan untuk mengikuti akun Instagram Honda Community. Puncak acara ditandai dengan awarding Honda Community Jatim sebagai bentuk apresiasi bagi komunitas yang aktif dan berkontribusi dalam dunia otomotif. Selain itu , para bikers juga dibekali dengan edukasi safety riding dari Instruktur safety riding MPM Honda Jatim serta melakukan kegiatan Honda Community Social Responsibility (HCSR) dengan melakukan penanaman bibit pohon di sekitar Taman Cempaka.

Menurut Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim “Dengan semangat SATU HATI Honda Bikers Motour Camp 2025 bukan sekadar ajang kumpul bersama, tetapi juga bentuk apresiasi bagi komunitas dan konsumen setia Honda. Kami ingin terus mendukung dan memfasilitasi komunitas agar tetap solid serta memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar. Kami berharap para bikers Honda tidak hanya aktif dalam komunitas, tetapi juga berkontribusi dalam kegiatan sosial yang bermanfaat.”

Baca Juga  Mudik Lebaran, MPM Honda Jatim Siapkan 22 AHASS Siaga & 2 AHASS Siaga+. .

Dengan semangat kebersamaan dan solidaritas yang tinggi, Honda Bikers Motour Camp 2025 menjadi ajang yang tak hanya memperkuat persaudaraan antar komunitas, tetapi juga menegaskan komitmen Honda dalam mendukung kegiatan positif bagi para pecinta roda dua di Jawa Timur. (cin)