AHY Minta Menhub Bantu Turunkan Biaya Logistik

JATIMPEDIA, Jakarta – Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah mengharapkan Kementerian Perhubungan segera menurunkan biaya logistik. Pasalnya, saat ini biaya logistik masih menjadi tantangan bagi pelaku usaha, sehingga berpengaruh terhadap harga jual barang.

“Cost of logistic (biaya logistik)!ini juga sering menjadi tantangan. Ini yang sering sekali menjadi beban transportasinya, kita harus kurangi,” kata Menko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah Agus Harimurti Yudhoyono kepada wartawan di Kantor Kementerian Perhubungan Jakarta, Rabu (30/10/2024).

Agus menegaskan, biaya logistik di Indonesia masih menjadi salah satu isu utama yang menghambat pertumbuhan perekonomian nasional. Meskipun, kata Agus, pemerintah telah meluncurkan berbagai kebijakan untuk meningkatkan infrastruktur dan efisiensi, biaya logistik Indonesia.

Baca Juga  Menhub Resmikan Operasional Kapal KM Dharma Kencana V Milik DLU

“Namun hal ini tetap lebih tinggi dibandingkan dengan negara-negara ASEAN lainnya. Sehingga antara biaya logistik tadi bisa ditekan lebih baik, sehingga manfaat ekonomi bisa lebih besar dirasakan rakyat,” ucap Agus.

Lebih lanjut, Agus menyebutkan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) biaya logistik Indonesia mencapai sekitar 23 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB). Namun, hal ini jauh lebih tinggi dibandingkan dengan negara-negara tetangga seperti Vietnam dan Thailand mencapai sebesar 16 persen dan 14 persen dari PDB mereka.

“Kita tahu Indonesia adalah negara besar, dengan jumlah penduduk yang banyak, perlu perkuat konektivitas antar wilayah, bukan hanya Jawa. Tapi  juga membangun Indonesia yang sama baiknya agar ekonomi tumbuh, dan kesejahteraan meningkat, dari Aceh sampai Papua,” kata Agus.  (raf)

Baca Juga  Pergerakan Masyarakat di Libur Nataru Tembus 126 Juta Orang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *