Kolaborasi Bank UMKM Jatim dan Nine Stars Promosi di Jepang
JATIMPEDIA, Surabaya – PT BPR Jatim (PERSERODA) atau Bank UMKM Jatim bersama dengan Nine Stars Co. Ltd menandatanganan Nota Kesepahaman dalam rangka menjalin kerjasama dalam upaya memperluas pasar ekspor produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Jawa Timur.
Direktur Kepatuhan Bank UMKM Jawa Timur, Mohamad Amin, berharap kerja sama ini dapat menjadi jembatan bagi UMKM Jawa Timur binaan Bank UMKM untuk masuk ke pasar potensial di Jepang.
“Kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk mempermudah produk UMKM binaan Bank UMKM Jatim menembus pasar Jepang,” kata Amin melalui siaran persnya, Rabu (23/10/2024).
Bank UMKM Jatim akan mengidentifikasi produk-produk UMKM yang memiliki potensi ekspor dan menyediakan dukungan finansial serta pendampingan yang diperlukan. Selama ini, Bank UMKM turut memberikan pendampingan kepada binaanya mulai dari pelatihan pengelolaan keuangan dan pembuatan laporan keuangan, pendampingan pengurusan izin, hingga membawa event pameran maupun promosi perdagangan luar negeri.
Dengan adanya dukungan dari Bank UMKM Jatim dan Nine Stars Co. Ltd., Amin optimistis produk UMKM di Jawa Timur dapat memanfaatkan peluang yang ada untuk berkembang dan berinovasi. Bidang kerja sama yang dijalin oleh kedua pihak mencakup penyelenggaraan dan penyampaian informasi mengenai kegiatan promosi ekspor produk UKM asal Jawa Timur.
Sebagai informasi, Nine Stars Co. Ltd. adalah sebuah perusahaan rintisan yang didirikan oleh Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU) Jepang. Kerja sama ini bertujuan untuk memperkuat perdagangan produk UMKM Jawa Timur, pertukaran ilmu dan teknologi, serta peningkatan perdagangan internasional produk-produk binaan Bank UMKM maupun mitra dari Nine Star.
Selain itu, kerja sama ini juga akan mendukung penyediaan materi promosi dan publikasi yang diperlukan untuk meningkatkan daya saing produk UMKM di pasar Jepang. Melalui kerja sama ini, diharapkan berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan UMKM di Indonesia, khususnya di Jawa Timur.
“Kami sangat antusias dengan kerja sama ini. Kami yakin produk-produk UMKM Jawa Timur memiliki potensi besar di pasar Jepang. Melalui jaringan yang kami miliki, kami akan membantu UMKM Jawa Timur untuk menemukan mitra bisnis yang tepat dan memperluas pasar mereka,” kata Direktur Nine Stars Co. Ltd., Ismail.
Perdagangan atau ekspor ke luar negeri saat ini menjadi salah satu fokus utama bagi pengembangan ekonomi daerah. Melalui kerja sama ini, diharapkan produk-produk UMKM Jawa Timur tidak hanya dikenal di pasar domestik, tetapi juga dapat bersaing dan diterima di pasar internasional, terutama Jepang yang dikenal memiliki pasar yang kompetitif dan berstandar tinggi.
Dengan langkah-langkah strategis yang telah direncanakan, harapan besar disematkan pada Bank UMKM Jatim dan Nine Stars Co. Ltd. untuk menciptakan peluang baru bagi UMKM Jawa Timur di pasar Jepang, serta meningkatkan kontribusi sektor UMKM terhadap perekonomian nasional. (cin)