Sinergi PLN EPI dan Universitas Telkom Kembangkan Blockchain di P2EP
JATIMPEDIA, Jakarta – Subholding PLN Energi Primer Indonesia (EPI) menggandeng Universitas Telkom Bandung dalam menyusun peta jalan (roadmap) adopsi serta implementasi bertahap teknologi blockchain pada platform Pusat Pengatur Energi Primer (P2EP).
“Saat ini adopsi teknologi menjadi tantangan bagi tiap perusahaan dan menjadi perhatian penting bagi PLN. Kedepannya digitalisasi akan terus diupayakan oleh PLN EPI Group sesuai dengan arahan Transformasi Digital PLN,” ujar Direktur Manajemen Human Capital dan Administrasi PLN EPI Dedeng Hidayat dalam keterangan di Jakarta, Jumat.
Dedeng mengapresiasi kemajuan riset teknologi dan inovasi yang telah berkembang di kampus-kampus dalam negeri. Dirinya mengungkapkan bahwa saat ini teknologi menjadi tonggak berjalannya sebuah korporasi dan tren adopsi teknologi semakin konvergen antara dunia akademis dan dunia praktis.
Dedeng juga mengatakan bahwa pengembangan teknologi pada P2EP merupakan hal yang tepat. Pasalnya adopsi teknologi menjadi salah satu tantangan yang harus dilalui PLN EPI di masa mendatang.
“Dalam tantangan ketiga, yaitu adopsi teknologi, dengan digitalisasi akan bisa melihat sampai ke manajemen perusahaan. Maka dari itu, transformasi digitalisasi menjadi hal penting,” ungkap Dedeng.
Ia mengatakan menerima dengan baik penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara PLN EPI dengan Universitas Telkom di Bandung pada Selasa (21/5). Bagi Dedeng kerja sama ini merupakan suatu hal yang berharga, selain menguntungkan kedua belah pihak juga menjadi nilai tambah.
“Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih bisa terealisasikan MoU ini, baik saat ini atau jangka panjang. Saya yakin Universitas Telkom adalah universitas terbaik dalam pengembangan teknologi dan data,” imbuh Dedeng.
Wakil Rektor Bidang Riset Inovasi dan Kerjasama Universitas Telkom, Rina Pudji Astuti berharap agar MoU ini dapat berlangsung bukan hanya pada satu project saja melainkan sampai seterusnya.
“Terima kasih atas kepercayaan kepada Universitas Telkom dan kesempatan bagi kami untuk bisa berkontribusi langsung kepada PLN Energi Primer Indonesia,” ujar Rina.
Blockchain adalah teknologi yang digunakan untuk meningkatkan transparansi, keamanan, dan privasi data dalam sistem yang terdistribusi. (raf)