BMW Kenalkan Mobil Listrik BMW i5 Drive40M di Surabaya

JATIMPEDIA, Surabaya – Produsen mobil asal Jerman, BMW, mengenalkan kendaraan jenis sedan seri 5 terbaru,BMW  i5 eDrive40 M Sport, yang hadir dengan penggerak listrik (full electric vehicle/EV) di Surabaya.

Kepala Cabang BMW Astra Surabaya Octa Wibowo mengatakan Seri 5 adalah salah satu model favorit pelanggan di Jawa Timur yang menawarkan pengalaman berkendara lebih dinamis dari sebelumnya.

“Desain ini menampilkan rangkaian inovasi digital dan untuk pertama kalinya dengan mesin penggerak full listrik. Sebagai wujud komitmen kami sebagai diler satu-satunya di Jawa Timur, hari ini kami hadirkan BMW i5 untuk pertama kalinya di Jawa Timur,” ucapnya di sela kegiatan di Surabaya, Rabu.

Sebagai wilayah yang penting, pihaknya terus meningkatkan kualitas layanan mulai dari pembelian mobil baru, layanan purna jual, hingga penjualan kembali atau trade-in untuk semakin memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan di Jawa Timur.

Baca Juga  Kemenhub : 420 Pesawat Siap Angkut Pemudik Lebaran 2024

“BMW i5 eDrive40 M Sport dilengkapi dengan teknologi BMW eDrive generasi kelima yang ditingkatkan secara ekstensif,” katanya.

Sementara, BMW i5 eDrive40 M Sport tersebut ditawarkan dengan harga Rp2.225.000.000 on-the-road Surabaya dan hadir dengan BMW Service Inclusive enam tahun dan garansi lima tahun.

“Selain itu, garansi baterai kendaraan selama delapan tahun atau 160.000 km, perlindungan ban dua tahun, Roadside Assistance 24-jam dari AstraWorld selama lima tahun, serta keanggotaan BMW Astra Card dengan berbagai keuntungan menarik,” ujarnya.(eka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *