Racing Simulator Kini Hadir di GR Zone Auto2000 Surabaya Basuki Rahmat

JATIMPEDIA, Surabaya – Pada November 2022, Auto2000 resmi meluncurkan fasilitas GR Zone di Auto2000 Basuki Rahmat. Fasilitas ini merupakan yang pertama di Indonesia yang mengadopsi nuansa motorsport ala Gazoo Racing Toyota, bertujuan untuk memperkenalkan line-up produk GR di Indonesia.

Tak berhenti di situ, Auto2000 kemudian memperkenalkan fasilitas GR Zone lainnya di empat cabang lainnya, yaitu Auto2000 SM Raja Medan, Auto2000 Setiabudi Bandung, Auto2000 Tebet Saharjo Jakarta, dan Auto2000 BSD City Tangerang Selatan.

Sebagai dealer Toyota unggulan di Indonesia, Auto2000 terus berupaya memberikan pelayanan terbaik, khususnya bagi seluruh AutoFamily di area Jawa Timur (Surabaya, Malang, Luar Surabaya). Salah satunya adalah dengan memfasilitasi para pecinta motorsport melalui hadirnya GR Zone serta menyediakan mobil-mobil dengan nuansa balap khas GAZOO Racing (GR).

Baca Juga  Lintasi Suramadu, Toyota Kenalkan All-New Hilux Rangga ke Konsumen Surabaya dan Jatim

Deretan Model Toyota GR

GR Zone menawarkan deretan model Toyota GR Pure seperti GR Yaris, GR 86, GR Supra, dan GR Corolla. Selain itu, terdapat juga model lain yang dilengkapi dengan Gazoo Racing Parts yang tersedia dari segmen low entry hingga high, seperti Agya, Yaris, Raize, Rush, Fortuner, Hilux, hingga Land Cruiser.

GR Racing Simulator Auto2000

Untuk menambah pengalaman berkesan bagi AutoFamily saat mengunjungi GR Zone Auto2000, kini telah tersedia GR Racing Simulator Auto2000 yang dapat dinikmati secara gratis oleh pecinta motorsport di area Surabaya dan sekitarnya (Jawa Timur). Simulator ini dilengkapi dengan setir dan pedal serta speaker sound system, memberikan pengalaman seru bagi AutoFamily ketika memainkan game balap tersebut di Cabang Auto2000 Basuki Rahmat.

Baca Juga  Wuling Motors Mendominasi SPK dan Test Drive di GIIAS 2024 dengan ABC Stories

Kenyamanan dan Kemudahan di GR Zone

Royen Bonggal P. Nadeak, Regional Business Head Auto2000 Jawa Timur, Bali & Kalimantan, menyatakan, “Fasilitas terbaru ini semakin memanjakan AutoFamily khususnya pecinta motorsport yang datang ke Auto2000. Mereka dapat menikmati fasilitas ini sambil melihat langsung deretan merchandise menarik khas Gazoo Racing, mulai dari T-Shirt, kemeja, topi, diecast, hingga mobil dengan sentuhan Toyota GAZOO Racing (GR) yang dapat menjadi pilihan AutoFamily untuk kebutuhan mobilitas sehari-hari. Segera datang dan nikmati fasilitas GR Zone khusus di Auto2000 Basuki Rahmat serta nikmati kemudahan proses pembeliannya.”

Fasilitas dan Layanan di GR Zone

GR Zone merupakan area khusus dan eksklusif berupa thematic display yang bertujuan untuk mengenalkan produk Gazoo Racing, dari tipe kendaraan, merchandise, aksesori, hingga parts. Selain itu, terdapat juga GR Ambassador yang berfungsi sebagai pusat layanan informasi mengenai filosofi dari brand Gazoo Racing. Mereka akan menjadi pendamping pelanggan dalam menjelaskan produk dan layanan penjualan, termasuk test drive. Terdapat juga beberapa media fisik dan digital yang menampilkan informasi lengkap mengenai GAZOO Racing yang dapat dieksplor oleh pelanggan.

Baca Juga  Suzuki Kenalkan Mobil Listrik eVX di Ajang Pameran GIIAS 2024

Keuntungan Membeli Toyota Gazoo Racing di Auto2000

Setiap pembelian Toyota Gazoo Racing di Auto2000, AutoFamily juga akan mendapatkan benefit T-CARE bebas biaya jasa (Free Labor) dan bebas biaya suku cadang (Free Parts) hingga servis berkala ke-7 (maks. 3 tahun/60.000 km), serta keuntungan perpanjangan Toyota warranty (extended warranty) 1 tahun/20.000 km pada model kendaraan tertentu, dengan syarat service pertama maksimal 1 bulan/1.000 km dilakukan.(eka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *