Edukasi

PPPK Petra Rayakan HUT ke-74: Perkuat Komitmen Pendidikan Karakter dan Inovasi

JATIMPEDIA, Sidoarjo – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-74, PPPK Petra menyelenggarakan acara meriah yang dipusatkan di SMP Kristen Petra Acitya.

Mengusung tema “Moving Forward to Be the Best”, acara ini menghadirkan rangkaian workshop edukatif dengan total 36 workshop yang melibatkan lebih dari 1.000 siswa dari jenjang SD, SMP, hingga SMA di lingkungan PPPK Petra.

Sebanyak 32 vendor turut ambil bagian dalam acara ini, memberikan pengalaman belajar interaktif kepada para siswa. Acara ini juga dihadiri oleh jajaran pengurus dan eksekutif Petra, termasuk Direktur, Wakil Direktur, dan Departemen IT.

Ketua Panitia sekaligus Kepala Sekolah SMP Kristen Petra Acitya, Eva Zahora, S.Si., M.M., menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mengenalkan dan mengembangkan bakat serta minat siswa sejak dini, baik dalam ranah akademik maupun non-akademik.

Baca Juga  Ciputra Education Bangun Gedung Life Sciences Kedokteran

“Workshop ini sejalan dengan misi 5M Petra: Mengenal, Menumbuhkan, Menggunakan, Menikmati, dan Menjadikan Berkah bagi Tuhan dan Sesama,” jelasnya.

Dalam wawancara khusus, Direktur Eksekutif PPPK Petra, Hengky Porawoue, menegaskan keistimewaan Petra sebagai sekolah swasta Kristen terbesar di Surabaya yang tetap eksis hingga saat ini.

“Kami telah menghasilkan generasi-generasi unggul yang berkontribusi tidak hanya di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri,” ujarnya.

“Harapan kami ke depan, Petra dapat terus menjadi sekolah yang unggul dan bermakna, mencetak generasi berkarakter yang memberi dampak nyata bagi masyarakat,” tutup Hengky.(eka)