Otomotif

MPM Honda Jatim Hadirkan Promo Spesial Ramadan, Perjalanan Lebih Nyaman & Aman

JATIMPEDIA, Surabaya – Menyambut bulan Ramadan dan Idulfitri, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) menghadirkan berbagai program spesial bagi pelanggan setia. Mulai dari promo servis, potongan harga suku cadang, hingga kegiatan komunitas dan aksi sosial, semua dirancang untuk memberikan kenyamanan lebih bagi konsumen selama Ramadan.

Untuk perawatan kendaraan, MPM Honda Jatim menawarkan diskon jasa servis dan penggantian oli AHM Oil di AHASS Siaga serta AHASS Siaga Plus. Konsumen juga bisa menikmati diskon pembelian suku cadang melalui aplikasi Brompit serta promo khusus penggantian ban di AHASS, termasuk diskon Rp10.000, garansi enam bulan atau 5.000 km, serta gratis pengisian nitrogen.

Di sektor penjualan, program menarik seperti Rezeki Ketupat Honda, Promo THR Honda, dan Dobel Ramadhan memberikan kesempatan bagi konsumen untuk mendapatkan sepeda motor Honda dengan penawaran spesial.

Baca Juga  Dominasi Merek Jepang Tetap Kuat, Wuling Masuk 10 Besar Penjualan Juli 2024

Selain promo, MPM Honda Jatim menggandeng komunitas motor Honda dalam kegiatan Ramadan seperti berbagi takjil, ngaji bareng, dan city ride di Sidoarjo, Blitar, Malang, dan Ngawi. Berbagai acara lain seperti Safety Ramadan Honda, Honda AT Family, Bazar Honda, dan Safari Ramadan Honda turut menyemarakkan bulan penuh berkah ini.

Dalam upaya meningkatkan keselamatan berkendara, MPM Honda Jatim bekerja sama dengan Polres Mojokerto menghadirkan Cari_Aman Corner di Pos Sendi Pacet, Mojokerto. Pos ini menjadi tempat bagi pemudik untuk memeriksa kendaraan, terutama sistem pengereman, guna menghindari kecelakaan di jalur turunan Pacet.

Presiden Direktur MPM Honda Jatim, Suwito M, menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk mendukung pelanggan selama Ramadan dengan layanan terbaik serta edukasi keselamatan berkendara. “Kami ingin memberikan pengalaman berkesan bagi konsumen Honda dan memastikan perjalanan mudik lebih aman,” ujarnya.

Baca Juga  Berkendara di Malang Saat Cuaca Tak Menentu? Simak Tips Cari_aman Berkendara

Informasi lengkap mengenai promo dan kegiatan Ramadan dari MPM Honda Jatim dapat diakses melalui www.mpmhondajatim.com atau akun media sosial Instagram dan Facebook mpmhondajatim.(raf)