KAI Logistik Percepat Waktu Pengiriman ke Wilayah Timur Jawa

JATIMPEDIA, Jakarta – KAI Logistik, anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero), berkomitmen untuk mendukung pengembangan dan percepatan sektor logistik di Indonesia. Salah satu langkah konkret yang dilakukan KAI Logistik adalah mempercepat waktu pengiriman barang khususnya ke wilayah timur Jawa, melalui pengelolaan KA Bagasi pada KA Blambangan.

Inovasi penambahan layanan angkutan barang menggunakan KA Blambangan ini memungkinkan pengiriman barang dari Jakarta ke Banyuwangi menjadi lebih cepat. Jika sebelumnya pengiriman dari Stasiun Pasar Senen ke Stasiun Ketapang memerlukan waktu 2-3 hari, kini pengiriman tersebut dapat diselesaikan dalam waktu kurang dari 24 jam.

Direktur Utama KAI Logistik, Fredi Firmansyah, menyampaikan, penambahan pola operasi melalui pemanfaatan KA Blambangan merupakan langkah strategis KAI Logistik melalui KALOG Express untuk memperluas bisnis retail dan meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan.

Baca Juga  PLN UID Jatim Resmikan SKPLU Ultra Fast Charging

“Dengan langkah ini, KALOG Express dapat memenuhi kebutuhan pengiriman barang retail dari Jakarta hingga ke wilayah timur Jawa dengan lebih cepat dan efisien,” katanya, kamis (29/8/2024).

Rute Pengiriman

Pengiriman barang melalui KA Blambangan ini mampu mengakomodasi kebutuhan pelanggan dari berbagai daerah di lintas utara Jawa, termasuk Jakarta, Bekasi, Karawang, Cirebon, Tegal, Pekalongan, Semarang, Ngrombo, Cepu, Bojonegoro, Lamongan, Surabaya, Sidoarjo, hingga Banyuwangi dan Ketapang. Selain itu, pola operasi ini juga mempercepat arus distribusi ke Pulau Bali, yang sebelumnya memerlukan waktu 2-3 hari, kini dapat dipangkas menjadi 1-2 hari.

“Inisiatif ini sejalan dengan upaya kami untuk mendukung program logistik nasional, khususnya dalam mempercepat distribusi logistik ke wilayah timur guna memperkuat jaringan logistik nasional,” tambah Fredi. (raf)

Baca Juga  SGN Gercep Pasca Integrasi Tingkatkan Kualitas, Kumpulkan Vendor On Farm dan Sinergi Penyediaan Benih

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *