ITS Raih Penghargaan Anugerah Media Humas 2024

JATIMPEDIA, Surabaya – Kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) berhasil menyabet Peringkat Terbaik l kategori Kampanye Komunikasi Publik dan Terbaik I kategori Siaran Pers (Media Online) untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN), pada ajang Anugerah Media Humas (AMH) 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI di Hotel Pullman Bandung, Kamis (10/10/2024).

Penghargaan tersebut menjadi wujud Humas ITS dalam mengelola komunikasi publik yang efektif dan relevan menuju harmonisasi Indonesia Sentris. Kampus ITS dinilai mampu menjadi platform yang menghubungkan masyarakat luas, dibuktikan juga lewat masuknya ITS sebagai nominator PTN di kategori Majalah (ln House Magazine) dan Website.

Sekretaris ITS Dr Ir Umi Laili Yuhana SKom MSc mengaku bersyukur dan bangga atas pencapaian ITS ini.

Baca Juga  ITS Juara Umum Lomba KRI Untuk Keenam Kalinya

“Terima kasih untuk Bapak Rektor ITS periode 2019 – 2024 Prof Dr Ir Mochamad Ashari MEng, Rektor ITS periode 2024 – 2029 Ir Bambang Pramujati ST MSc Eng PhD, sivitas akademika ITS, dan seluruh media massa mitra ITS, dalam memberikan layanan informasi publik yang unggul,” ucapnya.

Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras tim Unit Komunikasi Publik (UKP) ITS, yang selalu berinovasi untuk meningkatkan kualitas layanan yang diberikan.

Yuhana yang juga Dosen Departemen Teknik Informatika ITS ini menyebut penghargaan ini mencerminkan nilai-nilai kehumasan ITS yang selalu mengedepankan transparansi, inovasi, dan layanan publik yang prima.

Sementara itu, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo RI Prabunindya Revta Revolusi menyampaikan, integrasi teknologi Artificial Intelligence (AI) dalam strategi kehumasan memungkinkan otomatisasi berbagai aspek komunikasi.

Baca Juga  Pemkot Surabaya Akan Gunakan Tablet Made In ITS

“AI akan membuka kesesempatan untuk melakukan analisis data, personalisasi konten, hingga penyebaran informasi yang lebih cepat,” ucapnya.

“Dengan menggunakan AI, kita dapat menyampaikan informasi mengenai perkembangan akademik, penelitian, dan inovasi yang relevan dengan pembangunan Indonesia Sentris,” jelasnya.(cin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *