AKR Bakal Tambah 50 SPBU Tahun Depan

Jakarta, JP – Kendati harga minyak masih fluktuatif,  namun perusahaan distribusi minyak dan bahan kimia dasar PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA) berencana membuka hingga 50 stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) BP-AKR pada 2023.

Direktur AKR Corporindo Suresh Vembu menjelaskan, pihaknya pada 2023 berencana untuk membuka 40-50 SPBU BP AKR. Saat ini, menurutnya SPBU BP-AKR telah hadir di 33 lokasi di Jabodetabek dan Surabaya, serta di beberapa ruas jalan tol.

“Kami ada rencana untuk buka setiap tahun 30-40 pompa bensin. Nanti kami juga akan bekerja sama dengan dealer untuk pom bensin ini,” ucap Suresh dalam public expose live 2022, Senin (12/9/2022).

Baca Juga  SKK Migas Pastikan Pasokan Gas Untuk Industri Pupuk Terpenuhi

Sebagai informasi, AKRA memasuki bisnis distribusi BBM secara eceran sejak tahun 2010 atas penunjukan Pemerintah Indonesia untuk mendistribusikan BBM bersubsidi.

Sejak tahun 2018, AKRA menjalin kerjasama dengan BP untuk SPBU nonsubsidi di bawah ritel BP-AKR di berbagai lokasi di Pulau Jawa.

Adapun untuk mendukung rencana ini, Suresh menuturkan AKRA menganggarkan belanja modal yang cukup moderat sepanjang 2022. AKRA menganggarkan belanja modal Rp150 miliar-Rp180 miliar untuk tahun ini.

Ke depan, lanjutnya, banyak investasi AKRA yang dapat dimonetisasi seperti kawasan industri JIIPE. Dia juga menegaskan AKRA tidak memerlukan banyak utang untuk melakukan investasi.

“Utang AKR minim dan untuk ke depan kami dapat pakai kas internal, dan dapat banyak monetisasi,” tuturnya. (raf)

Baca Juga  Chandra Asri akuisisi Shell Energy dan Chemicals Park

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *