Bisnis

Telkom Tingkatkan Kapasitas Internet Selama Lebaran

JATIMPEDIA, Jakarta – PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk. atau Telkom meningkatkan kapasitas internet hingga 58 terabit per detik (tbps) untuk antisipasi kenaikan trafik saat periode Ramadhan dan Lebaran 2025.

Direktur Utama Telkom Indonesia Ririek Adriansyah mengatakan, antisipasi tersebut juga sebagai strategi untuk persiapan bekerja dari mana saja atau work from anywhere (WFA).

“Jadi antisipasi kita pertumbuhan trafik itu ada kira-kira ada 28 persen, akan naik jadi sekitar 20 tera gitu. Nah kapasitas yang kita siapkan nantinya adalah di 58 tera, atau meningkat 11 persen, di mana itu sudah lebih dari 2 kali lipat,” ujar Ririek dalam jumpa pers Kesiapan Jaringan Telekomunikasi Ramadhan dan Idulfitri 2025 di Jakarta, Selasa.

Baca Juga  Tingkatkan Loyalitas, Telkomsel Mulai Lirik Komunitas Gamers

Ririek menyebut periode Lebaran Telkom ditetapkan pada 26 Maret hingga 8 April 2025. Telkom Group telah memulai kesiapan Ramadhan dan Idul Fitri sejak Februari melalui koordinasi penyiapan infrastruktur dan layanan.

Telkom juga melakukan rehearsal test dan drive test untuk menguji kehandalan layanan serta redudansi selama periode Lebaran.

“Kita juga punya posko gita ya, 24 jam sehari, yang disebut Telkom Integrated Operations Center. Di situ kita mengoperasikan semuanya, total personel kita yang di posko itu kira-kira 480 personel, tapi juga di-support oleh teknisi yang totalnya mungkin 9.000 orang di seluruh Indonesia,” katanya.

Lebih lanjut, Telkom menyiapkan 476 titik point of interest (POI) yang berada di 320 area khusus seperti mal, alun-alun dan area padat; 45 jalur mudik seperti rest area dan SPBU; 22 tempat ibadah; 54 transportasi publik; dan 35 pemukiman atau daerah kantong mudik.

Baca Juga  Holding PT Perkebunan Wujudkan Target Swasembada Gula Melalui Pembentukan PT SGN

“Termasuk juga mungkin menjadi titik kemacetan. Nah itu kita antisipasi, kita siapkan, kita tingkatkan kapasitasnya, termasuk juga karena ada beberapa jalan tol yang difungsikan, itu juga kita antisipasi, sehingga nantinya masyarakat yang lewat itu juga komunikasi tidak terputus,” ucap Ririek.

Ririek mengataksn, Telkom siap menghubungkan seluruh negeri dan memberikan kenyamanan dalam berkomunikasi selama Ramadhan dan Idul Fitri.(raf)