Tag: #bupati pasuruan

  • Pemkab Pasuruan Serahkan Bansos PKH Tahap 4 Kepada PKM

    Pemkab Pasuruan Serahkan Bansos PKH Tahap 4 Kepada PKM

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Nurkholis menyerahkan secara simbolis bantuan sosial Program Keluarga Harapan (Bansos PKH) Plus Tahap 4 kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di wilayah Kecamatan Gempol, Jumat (1/11/2024).

    Pj Bupati Nurkholis menegaskan, PKH Plus merupakan inisiatif Pemerintah Provinsi Jawa Timur yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat lansia tidak mampu. Dengan diserahkannya bansos PKH Plus, para lansia kini punya akses terhadap kebutuhan dasar seperti kesehatan, nutrisi dan tempat tinggal layak. Selain itu, beban ekonomi para lansia semakin ringan dengan bantuan yang telah diterima. “Yang penting uangnya dipakai untuk beli sembako. Itu dulu yang utama, dan sebaiknya tidak terlalu konsumtif,” ujarnya.

    Kepala Dinas Sosial (Kadinsos) Kabupaten Pasuruan, Suwito Adi, menjelaskan, para KPM Bansos PKH Plus adalah lanjut usia (Lansia)  berumur 70 tahun keatas yang tidak memiliki sumber penghasilan tetap dan termasuk dalam kategori miskin.

    Untuk tahap 4, total ada 651 lansia penerima bansos PKH Plus. Mereka berasal dari 11 kecamatan, diantaranya Gempol, Beji, Bangil, Kejayan, Pohjentrek, Pandaan, Prigen, Sukorejo, Purwosari, Wonorejo dan Kecamatan Grati.

    “Khusus di wilayah Kecamatan Gempol ada 92 Lansia yuang tersebar di 15 desa. Paling banyak berasal dari Desa Bulusari, dan sisanya merata,” jelasnya.

    Perihal teknis penyaluran, Suwito mengatakan, bantuan diberikan dalam empat tahap alias tiga bulan sekali melalui Bank Jatim. Besarannya Rp 500 ribu per KPM Anggaran sehingga totalnya mencapai Rp 325.500.500, yang bersumber dari APBD Provinsi Jawa Timur

    Tentang teknis penyalurannya dilakukan melalui mekanisme non tunai untuk mendorong transparansi dan akuntabilitas.

    “Seluruh penerima bantuan ini datanya sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sehingga sudah ada dalam sistem,:ujarnya. (sat)

  • Pemkab Pasuruan Kerja Bakti Bersihkan Sampah Plastik di Pantai Lekok

    Pemkab Pasuruan Kerja Bakti Bersihkan Sampah Plastik di Pantai Lekok

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan Andriyanto memimpin Apel aksi bersih – bersih sampah plastik di Lepas Pantai Desa Jatirejo, Kecamatan Lekok, Pasuruan dan mengajak seluruh masyarakat, utamanya di wilayah Pesisir agar tak membuang sampah plastik di laut.

    Menurutnya, ajakan ini harus bisa diteruskan oleh semua pihak. Sebab permasalahan sampah plastik di lautan masih menjadi pekerjaan rumah (PR) besar pemerintah bersama lintas sektor lainnya. Terlebih Indonesia masih berada di rangking kelima penyumbang sampah plastik terbesar di dunia. Dengan estimasi total sampah sebanyak 0,48-1,29 metrik ton per tahun.

    “Jika tidak ditangani, maka jumlah sampah yang terhanyut ke laut setiap tahunnya dapat meningkat. Makanya ajakan kami untuk tidak membuang sampah apapun di lautan, terutama sampah plastik harus diteruskan dan didengungkan oleh pihak manapun,” katanya.

    Andriyanto bersama Ketua Tim Kerja Restorasi di Ditjen PKRL KKP, Heri G. Daulay; Sekda Yudha Triwidya Sasongko, Kepala Dinas Perikanan, Alfi Khasanah hingga warga pesisir terlihat memunguti sampah yang ada di pinggiran pantai. Hasilnya, ada puluhan kantong sampah berukuran besar terkumpul. Nantinya sampah-sampah tersebut akan dibuang ke TPA (Tempat Pemrosesan Akhir).

    Kata Andriyanto, apabila aksi ini terus dilakukan setiap saat, maka bukan tidak mungkin Kawasan Pantai dan Laut akan bertransformasi menjadi perairan dan kawasan yang bersih dan sehat. “Kalau pantainya sehat, maka dampak baik lainnya adalah peningkatan kualitas ekosistem laut dan lingkungan pesisir yang pada akhirnya meningkatkan hasil tangkapan ikan dan kesejahteraan masyarakat pesisir di Kabupaten Pasuruan,” terangnya.

    Heri G. Daulay menegaskan, aksi bersih-bersih sampah plastik di laut bukan hanya sekedar seremoni belaka. Akan tetapi menjadi aksi yang dapat memberikan  penyadaran bagi semua pihak. (sat)

  • Apresiasi Layanan KTP-el Drive Thru Kabupaten Pasuruan

    Apresiasi Layanan KTP-el Drive Thru Kabupaten Pasuruan

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Pj Bupati Pasuruan, Adriyanto, mengapresiasi Pelayanan KTP-el Drive Thru yang diinisiasi oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Pasuruan.

    Dikutip dari laman resmi Pemkab Pasuruan hari ini, Sabtu (20/7/2024), Andriyanto mengimbau masyarakat agar benar-benar memanfaatkannya untuk mencetak kartu identitas resmi sebagai warga negara yang diterbitkan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tersebut.

    Ia menyampaikan, bahwa inovasi layanan kependudukan yang mulai dioperasikan sejak 3 Juni 2024 tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi Sumber Daya Manusia (SDM). Masyarakat dapat mencetak ulang KTP elektronik yang hilang, rusak, salah data atau berganti status, tanpa harus mengantri di Kantor Dispendukcapil.

    “Itulah pentingnya inovasi. Kepala Dispendukcapil sudah mengambil langkah yang cukup maju yaitu layanan KTP Drive Thru. Prosesnya cepat, tidak sampai 10 menit sudah selesai. Tinggal nunggu sebentar. Sangat mudah dan simpel. Ini bagian dari peningkatan pelayanan publik Pemkab Pasuruan kepada masyarakat agar pelayanan lebih cepat, murah dan lebih terjangkau. Mudah-mudahan banyak inovasi lagi. Mudah-mudahan yang sudah pengalaman mengurusnya bisa diceritakan ke masyarakat lainnya. Disamping itu juga tentunya Dispendukcapil harus ada sosialisasi dengan adanya Drive Thru pembuatan KTP,”ujarnya.

    Andriyanto menitipkan pesan kepada Kepala Dispendukcapil Kabupaten Pasuruan, Tectona Jati dan jajarannya agar terus mengoptimalkan pelayanan berbasis riset. Sekaligus menggencarkan sosialisasi tentang kehadiran layanan KTP-el Drive Thru kepada masyarakat. Sehingga ke depannya akan semakin banyak yang memanfaatkannya.

    “Bahwa inovasi itu harus berbasis riset. Terlebih dokumen kependudukan itu sangat penting sekali. Banyak orang yang masih mengira kalau mengurus KTP itu lama, harus bayar padahal gratis. Jadi KTP Drive Thru harus ada manfaatnya untuk masyarakat,” ujarnya

    Layanan KTP-el Drive Thru banyak diminati oleh masyarakat. Dalam waktu kurang dari dua bulan sejak dioperasikan, total sebanyak 1.237 orang yang mengaksesnya. Adapun rinciannya, jumlah pemohon di bulan Juni sebanyak 742 orang. Sementara, hingga 18 Juli 2024 terdapat 495 orang.

    Tectona Jati menyampaikan, untuk bisa mendapatkan layanan KTP-el Drive Thru, pemohon cukup menunjukkan Kartu Keluarga (KK) ke operator. Selanjutnya dilakukan pengecekan notifikasi Print Ready Record (PRR) dari jaringan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan Terpusat Kemendagri untuk kemudian dicetak dalam waktu yang begitu singkat.

    Lebih lanjut, Tecto menambahkan, bagi pemohon yang akan mengurus KTP-el-nya yang hilang, dipersilahkan membawa KK dan surat keterangan kehilangan dari Kepolisian.

    “Sama juga untuk KTP-el yang rusak tinggal bawa KK dan menunjukkan KTP-el yang rusak. Paling lama lima menit sudah dicetak dan KTP baru ada di tangan,” katanya (sat)

  • Kejar Target, Pemkab Pasuruan Genjot Produksi Susu Sapi

    Kejar Target, Pemkab Pasuruan Genjot Produksi Susu Sapi

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Produksi susu segar di Kabupaten Pasuruan digenjot kembali, seiring meredanya kasus penyakit mulut dan kuku (PMK) maupun LSD (lumpy skin desease). Hanya saja, target produksinya dinaikkan 0,5 persen dari realisasi produksi susu di tahun 2023 yang mencapai 97.082.722 liter.

    Dikutip dari laman resmi Pemkab Pasuruan, Senin (8/7/2024), Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Pasuruan, drh Ainur Alfiah melalui Kabid Prasarana, Sarana dan Usaha Peternakan, M.Syaifi mengatakan, kenaikan target produksi yang hanya setengah persen saja dinilai sangat realistis. Sebab seluruh peternak baru saja melewati masa kritis dari serangan PMK dan LSD yang merebak sejak tahun 2022 lalu.

    Untuk dapat mencapai target, Dinas Peternakan melakukan berbagai macam cara. Diantaranya penambahan jumlah sapi baru, perbaikan pakan ternak hingga treatment pada ternak itu sendiri.

    Menurut Syaifi, para peternak sapi perah di Kabupaten Pasuruan sudah mulai membeli sapi-sapi baru. Selain itu, sapi-sapi yang awalnya terserang PMK maupun LSD, sekarang kondisinya sudah kembali sehat dan bisa menghasilkan susu meskipun belum maksimal.

    “Biasanya sehari satu ekor bisa menghasilkan 10 liter.Tapi karena masih recovery baru bisa 3-4 liter. Dan sekarang kita genjot sampai bisa 8 liter,” terangnya.

    Seperti diketahui, populasi sapi perah di Kabupaten Pasuruan pasca PMK dan LSD semakin menurun, bahkan sampai berkurang 10 ribu ekor. Sekarang jumlah populasinya menjadi 90.096 ekor dan tersebar di beberapa wilayah diantaranya Kecamatan Tutur, Purwodadi, Puspo, Rembang, Grati, Lekok dan sebagian di Nguling.

    Oleh sebab itu, para peternak terus didorong untuk menjaga kesehatan ternak sapinya. Mulai dari pakan, kondisi kandang hingga faktor penting lainnya yang dapat menunjang produksi susu segar.

    “Kalau tahun kemarin sudah ada bantuan pakan dengan nutrisi tinggi dari Pemerintah Pusat. Kita usulkan 30 ribu ekor dan realisasinya dapat bantuan pakan untuk 11.292 sapi perah di Kabupaten Pasuruan,” ungkap Syaifi. (sat)

  • Pj Bupati Lepas 26 Petugas Haji Pasuruan

    Pj Bupati Lepas 26 Petugas Haji Pasuruan

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Sebanyak 26 orang petugas pendamping haji Pasuruan dilepas oleh Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Andriyanto, dari Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti.

    Dikutip dari laman resmi Pemkab Pasuruan hari ini, Jum’at (17/5/2024), dari 26 orang petugas terdiri dari 6 orang petugas haji Pasuruan daerah. Kemudian 8 orang petugas kloter, 11 petugas kesehatan dan 1 orang pembimbing Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU).

    Dua kepala perangkat daerah Kabupaten Pasuruan juga ikut menjadi petugas Haji Pasuruan, yakni Kepala Dinas Kesehatan, dr Ani Latifah di bagian layanan kesehatan serta Kabag Kesra, Akhmad Hadi di bagian layanan umum.

    Andriyanto berharap agar seluruh jamaah dapat terperhatikan dengan baik. Mulai dari urusan penginapan, konsumsi, transportasi, kesehatan dan segala urusan lainnya. Sehingga para jamaah dapat melaksanakan seluruh rukun haji dengan tuntas.

    Andriyanto juga menitipkan para jamaah lansia (lanjut usia) maupun jamaah yang masuk kategori risti (resiko tinggi) agar mendapatkan perlakuan khusus.

    Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasuruan, Syaikhul Hadi menjelaskan, total ada 36 jamaah lansia yang akan berangkat haji tanggal 18 dan 22 mei mendatang.

    Selama menjalankan rukun haji, mereka akan dibantu oleh petugas sampai tuntas. Baik dalam hal kesehatan, pembimbingan ibadah maupun hal umum yang kerapkali dibutuhkan oleh jamaah. (sat)

  • 465 PNS Pemkab Pasuruan Dapatkan Pembekalan Sebelum Pensiun

    465 PNS Pemkab Pasuruan Dapatkan Pembekalan Sebelum Pensiun

    JATIMPEDIA, Pasuruan – Sebelum memasuki masa purna tugas pada tahun 2024 ini, sebanyak 464 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan mendapatkan pembekalan dari Penjabat (Pj) Bupati Pasuruan, Andriyanto, Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti, Senin (18/3/2024).

    Andriyanto menyampaikan 3 pesan, pertama, agar para PNS yang akan purna tugas tetap produktif dengan melakukan banyak hal positif maupun hobi lama yang ditekuni kembali asal bukan olahraga yang ekstrim atau yang menguras fisik secara cepat. Kedua, agar senantiasa dapat menjaga kesehatan dengan cara mengatur pola makan, olahraga rutin dan istirahat yang cukup. Namun hal terpenting adalah pola pikir dalam menyikapi segala sesuatu yang tengah dihadapinya.

    Dan ketiga, Andriyanto berharap agar para pegawai dapat memanfaatkan layanan yang ada di PT Taspen maupun Bank Jatim. Sebab di dalamnya ada banyak program yang diperuntukkan untuk para pensiunan pegawai negeri sipil.

    Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pasuruan, Ninuk Ida Suryani menjelaskan, ratusan PNS Pemkab Pasuruan yang segera purna tugas tahun ini bukan hanya berasal dari Golongan I saja, namun beberapa pejabat Eselon II. Seperti Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Hasbullah, Sekretaris DPRD, Moh. Ridwan yang akan purna tugas di awal bulan September mendatang. Berikutnya ada Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi, Hanung Widya Sasongko yang akan purna tugas pada bulan November 2024 dan lainnya.

    “Dengan banyaknya pegawai yang purna tugas, Pemkab Pasuruan sudah mengusulkan rekruitmen CPNS maupun PPPK kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Hasilnya, saat ini pihaknya tinggal menunggu persetujuan dari pusat. Yang jelas, usulan tersebut juga didasarkan beberapa pertimbangan di antaranya berdasarkan analisa jabatan dan beban kerja serta berdasarkan Batas Usia Pensiun,” ujarnya.

    Diketahui, dari 464 pegawai purna tugas, sebanyak 200 orang yang menghadiri pembekalan. Dengan rincian 142 pegawai Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, kemudian 20 pegawai Dinas Kesehatan, RSUD Bangil dan RSUD Grati, 17 pegawai kecamatan dan 21 pegawai Inspektorat/Dinas/Badan/Bagian. (sat)