Proyek Alun-alun Tuban Molor, Bupati Halindra Sebut Akibat Cuaca
JATIMPEDIA, Tuban – Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, mengatakan, sejumlah proyek yang menggunakan dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) masih dalam proses pembangunan, termasuk proyek revitalisasi Alun-alun yang ditargetkan selesai akhir tahun 2024 ini juga tak kunjung selesai atau molor.
Molornya proyek tersebut kata Bupati, disebabkan kondisi cuaca yang telah memasuki musim penghujan. Sehingga, menganggu proses pengerjaan pembangunan proyek
“Iya karena faktor cuaca, tapi beberapa proyek lain yang ada di Tuban sudah hampir selesai, termasuk Alun-alun. Tapi, sesuai peraturan pemerintah akan tetap kami jalankan,” ujarnya, Selasa (31/12/2024).
Proyek yang menelan dana sekitar Rp 19 miliar ini ditargetkan oleh Bupati Tuban akan selesai pada bulan Januari 2025. Sebab, proyek revitalisasi tersebut telah mencapai 80-90 persen.
“Kalau untuk Alun-alun, paling Januari sudah selesai. Karena hampir beberapa proyek pembangunan di Tuban rata-rata sudah mencapai 80 – 90 persen,” ucapnya. (sat)