PHE Dorong Inovasi Melalui Forum CIP

JATIMPEDIA, Jakarta – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) yang merupakan subholding upstream Pertamina, mendorong terciptanya inovasi melalui Forum Presentasi Continuous Improvement Program (CIP).

VP Human Capital PHE Dewi Kurnia Salwa menyampaikan, CIP Subholding Upstream Pertamina tidak hanya membawa karya improvement, tetapi membawa nama baik perusahaan, maupun nama baik bangsa dan negara.

“Seluruh keterlibatan dan kesuksesan program CIP membuktikan komitmen kita bersama serta dukungan dari manajemen untuk menjadi bagian dari implementasi AKHLAK value, yaitu kompeten, adaptif dan kolaboratif,” kata Dewi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.

Forum Presentasi CIP di Kantor Pusat Subholding Upstream mengambil tema ‘Advancing Excellence Through Innovation for Sustainable Growth’. Pada acara pembukaan hadir jajaran Direksi PHE didampingi jajaran manajemen dan ratusan Perwira Pertamina di kantor pusat PHE.

Baca Juga  PGN Bidik Peluang Pemanfaatan Gas Andaman

Direktur SDM & Penunjang Bisnis PHE Whisnu Bahriansyah menyampaikan, CIP merupakan bagian dari program perusahaan dalam mengelola ide dan inovasi.

“Pada ajang ini juga dibahas bagaimana menangkap ide dan inovasi itu, mendokumentasi, implementasi, dan kemudian mereplikasi inovasi-inovasi dan ide-ide tersebut dari satu fungsi ke fungsi lain, dari regional ke regional lain, untuk bisa mencapai aspirasi kita,” ujar Whisnu.

Menurut Whisnu, forum ini sudah menghasilkan banyak ide dan juga inovasi yang bisa direplikasi. PT Pertamina Hulu Energ sudah banyak menerima penghargaan.

Berbagai macam tema CIP dihadirkan dalam Forum Presentasi tahun ini, mulai dari efisiensi biaya, peningkatan produksi migas, peningkatan cadangan migas hingga pengembangan sistem kerja baru yang efektif. Penjurian dibantu moderator yang memandu jalannya sesi presentasi serta tanya jawab.

Baca Juga  Pertamina Hulu Energi Kembangkan Potensi Eksplorasi Geologic Hydrogen

Forum ini juga menyuguhkan penampilan Tm/Gugus CIP dan tentunya prosesi sesi awarding & closing yang ditunggu-tunggu para peserta Tim/Gugus CIP.

PHE akan terus berinvestasi dalam pengelolaan operasi dan bisnis hulu migas sesuai prinsip ESG. PHE berkomitmen pada Sepuluh Prinsip Universal atau Ten Principles dari United Nations Global Compact (UNGC) dalam strategi dan operasionalnya, sebagai bagian penerapan aspek lingkungan, sosial, dana tata Kelola perusahaan (ESG).

Mendukung aspek Governance, PHE juga senantiasa berkomitmen Zero Tolerance on Bribery dengan memastikan pencegahan atas suap dilakukan dan memastikan perusahaan bersih dari penyuapan. Salah satunya dengan implementasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) yang telah terstandardisasi ISO 37001:2016.

Baca Juga  Petronas Indonesia Dukung Ketahanan Energi Nasional

PHE terus mengembangkan pengelolaan operasi yang prudent dan excellent di dalam dan luar negeri secara profesional untuk mewujudkan pencapaian menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia yang Environmental Friendly, Social Responsible dan Good Governance. (raf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *