MPM Honda Jatim Siapkan Agen Safety Riding dari Sekolah Binaan

JATIMEPDIA, Sidoarjo – PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) terus mengembangkan budaya keselamatan berkendara di kalangan generasi muda melalui program Safety Riding Task Force School Partnership. Sebanyak 98 guru dan 294 siswa dari SMK binaan MPM Honda Jatim disiapkan menjadi Agen Safety Riding.

Program yang berlangsung dari Februari hingga Juni 2025 ini bertujuan membekali siswa dan guru dengan kompetensi keselamatan berkendara agar dapat menjadi agen perubahan di sekolah dan lingkungan sekitar.

Agen Safety Riding akan mendapatkan pelatihan teori dan praktik dari instruktur MPM Honda Jatim di MPM Safety Riding Center Sedati, Sidoarjo, serta di sekolah masing-masing. Materi pelatihan mencakup teknik dasar berkendara, prediksi bahaya (danger prediction), dan keterampilan lain yang mendukung keselamatan berkendara.

Baca Juga  GIIAS Surabaya 2024: Pameran Otomotif Terbesar dengan Catatan Rekor dan Antusiasme Tinggi

Sebagai tahap akhir, peserta akan mengadakan edukasi keselamatan berkendara dalam bentuk talkshow dan sesi praktik. Dua sekolah terbaik akan dipilih untuk mendapatkan uang pembinaan dan fasilitas penunjang pembelajaran safety riding.

“Dengan semangat Sinergi Bagi Negeri, program ini merupakan langkah nyata MPM Honda Jatim dalam mengampanyekan keselamatan berkendara. Kami berharap Agen Safety Riding dapat menyebarkan kesadaran keselamatan berkendara di sekolah maupun masyarakat luas,” ujar Suhari, Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim.

Kehadiran Agen Safety Riding melengkapi peran Duta Safety Riding yang telah aktif mengedukasi keselamatan berkendara bagi anak usia dini, generasi muda, hingga masyarakat umum. Hingga Desember 2024, MPM Honda Jatim telah memiliki satu Safety Riding Lab Astra Honda, satu sekolah Partnership, serta puluhan Duta Safety Riding yang memberikan edukasi kepada lebih dari 50 ribu masyarakat setiap tahunnya.(raf)

Baca Juga  SPKLU PLN Beroperasi Optimal, Nikmati Mudik Hingga Libur Lebaran Dengan Mobil Listrik Semakin Nyaman