Mahasiswa UC Ciptakan AI Untuk Aktifitas Olahraga

JATIMPEDIA, Surabaya – Mahasiswa Universitas Ciputra (UC) Surabaya memanfaatkan teknologi Artificial Intelligence (AI) untuk kegiatan edukatif. Salah satunya adalah aplikasi yang dikembangkan oleh Gabriel, mahasiswa UC, pada Sabtu (26/10/2024).

Gabriel menciptakan aplikasi untuk mendeteksi gerakan olahraga yang benar. Hal ini bertujuan agar pengguna mendapatkan hasil maksimal dalam berolahraga.

“Ini aplikasi membantu orang yang kesulitan mengakses personal trainer,” jelas Gabriel. Ia menambahkan bahwa personal trainer sering kali sulit diakses dan mahal.

Dengan aplikasi ini, pengguna dapat berolahraga kapan saja dan di mana saja. “Olahraga bisa dilakukan di mana pun, dan kami memastikan gerakannya benar,” imbuhnya.

Saat ini, aplikasi ini dapat diunduh melalui link khusus di App Store. Gabriel menjelaskan bahwa fokus aplikasi ini adalah olahraga tangan, seperti mengangkat barbel.

Baca Juga  Segera Buka Wahana Theme Park, Ratusan Rumah dan Ruko di CitraLand City Kedamean Terjual

Gabriel menegaskan bahwa teknologi AI di tangan yang terampil sangat bermanfaat. “Aplikasi ini membantu pengguna melakukan gerakan yang benar sesuai tujuan mereka,” katanya.

Olahraga tidak harus dilakukan di gym, melainkan bisa fleksibel. “Mengangkat kabel atau air mineral juga bisa efektif, selama pengguna memahami tujuannya,” pungkasnya.

Gabriel menekankan bahwa tujuan setiap orang berbeda-beda. “Ada yang ingin membentuk otot, menguruskan badan, atau menghilangkan lemak,” tutupnya. (ind)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *