Gaya Hidup

Libur Lebaran, Wisata Pasir Putih Situbondo Jadi Pilihan Favorit Masyarakat

JATIMPEDIA, Situbondo – Wisata Bahari Pasir Putih di Kabupaten Situbondo menjadi  salah satu destinasi wisata pilihan favorit masyarakat. Tidak hanya masyarakat lokal yang berkunjung, namun juga dari berbagai daerah, bahkan mancanegara.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Situbondo, Puguh Wardoyo mengaku, jumlah pengunjung Wisata Bahari Pasir Putih pada libur Lebaran yakni mulai tanggal 1-7 April 2025, setiap harinya terus bertambah.

“Pengunjung Pasir Putih mulai H+1 Lebaran sampai 7 April 2025, jumlahnya terus bertambah setiap harinya,” ujar Puguh Wardoyo.

Tanggal 1 April 2025, jumlah pengunjung sebanyak 974 orang, bertambah pada 2 April menjadi 1.637 orang, dan pada 3 April 1.627 orang. Tanggal 4 April sebanyak 1.356 orang dan pada tanggal 5 April melonjak menjadi 2.203 orang.

Baca Juga  AHM Luncurkan Supersport New CBR250RR Berkarakter Big Bike

Dan pada Minggu, 6 April jumlah pengunjung membludak mencapai 2.749 orang. Pada Senin 7 April jumlah pengunjung menurun menjadi 2.134 orang. Total jumlah pengunjung selama tanggal 1-7 April mencapai 12.680 orang.

“Pengunjung Pasir Putih memang selalu ramai saat libur Lebaran. Jumlah pengunjung bisa meningkat berkali-kali lipat,” ucap Puguh.

Pengelola Wisata Bahari Putih terus melakukan perbaikan infrastruktur kawasan wisata, antara lain penginapan, penyediaan toilet bagi pengunjung dan infrastruktur pendukung lainnya sebagai bentuk perbaikan layanan.

“Kami terus melakukan evaluasi untuk memberikan kenyamanan kepada pengunjung, agar bisa betah saat berada di kawasan Wisata Bahari Pasir Putih,” ucapnya.

Wisata Bahari Pasir Putih berada di sisi jalur pantura, jalur penghubung Jawa-Bali. Pantai dengan pasirnya yang putih, dan ombaknya yang relatif tenang, membuat pengunjung betah, khususnya bagi anak-anak yang suka bermain air di pantai.

Baca Juga  Kapal Mudik Gratis Tujuan Pulau Raas Sumenep Mulai Diberangkatkan

“Pengunjung bisa berenang dengan aman, melakukan snorkeling untuk melihat terumbu karang dan ikan-ikan yang indah atau bermain ban dan kano,” imbuh Puguh Wardoyo. (sat)