Kampung PLN Mobile Sampang, Upaya PLN Berdayakan UMKM

JATIMPEDIA, Sampang – PLN UP3 Madura meresmikan Kampung PLN Mobile, di Jalan Selong Permai, RW 9, Kelurahan Gunung Sekara, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang, Jumat (21/2/2025). Kampung ini terpilih sebagai percontohan dalam pemanfaatan layanan digital PLN Mobile.

Manajer Unit Layanan Pengadaan Wilayah Sampang, Redi Ramadhani mengatakan kampung ini terpilih untuk memberikan edukasi layanan aplikasi PLN Mobile, hias mural serta pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

“Proses dilalukan sejak November 2024 lalu. Dan hari ini kami resmikan. Dalam rangkaian kegiatan ini kami menggunakan produk-produk dari UMKM yang ada di kampung ini,” tutur Redi.

Sementara itu, salah satu penjual makanan di wilayah tersebut, Ibu Juwardi mengaku senang bisa terlibat dalam kegiatan tersebut.

Baca Juga  Ini Langkah Bank Mandiri Wujudkan Ekonomi Rendah Karbon

“Melalui kegiatan itu membantu menambah pendapatan saya dan bisa memperluas promosi dagangan saya,” ucapnya.

Ia menyampaikan bahwa dirinya menjual aneka olahan ikan bandeng tanpa duri. Seperti, bandeng songkem, presto, dan lain-lain. (cin)