Hingga Agustus 2024, Penyaluran Kredit BTN Tumbuh 13 Persen

JATIMPEDIA, Jakarta – Penyaluran kredit PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) terus menunjukkan peningkatan signifikan. Hingga akhir Agustus 2024, pertumbuhan kredit dan pembiayaan BTN tercatat sebesar 13,05% year-on-year (yoy).

Pertumbuhan itu  mencapai Rp355,2 triliun, lebih tinggi dibandingkan rata-rata pertumbuhan kredit industri perbankan nasional yang berada di angka 11,4% yoy, berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Direktur Utama BTN, Nixon Napitupulu, mengungkapkan bahwa peningkatan ini terutama didorong oleh KPR subsidi dan non-subsidi, serta kredit konstruksi untuk mendukung penyediaan perumahan bagi masyarakat Indonesia.

“Permintaan terhadap KPR di pasar masih sangat tinggi. Kami optimis dengan pertumbuhan kredit BTN yang masih berada di jalur yang tepat hingga akhir tahun,” kata Nixon, Selasa (5/11/2024).

Baca Juga  Angkutan Peti Kemas KAI Lampaui Capaian 2023

Proyeksi Kredit

Nixon juga menambahkan bahwa pertumbuhan kredit BTN diproyeksikan tetap double digit karena tingginya minat masyarakat untuk membeli rumah.

Hal ini terlihat dari penyaluran KPR subsidi dengan skema Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), yang kuotanya secara nasional telah habis pada Agustus 2024.

Survei Perbankan Bank Indonesia (BI) untuk kuartal III-2024 menunjukkan bahwa permintaan KPR terus meningkat.

Berdasarkan survei tersebut, Saldo Bersih Tertimbang (SBT) penyaluran kredit baru tercatat sebesar 80,6%, dengan pertumbuhan terbesar berasal dari kredit konsumsi, terutama KPR.

BI juga memproyeksikan tren peningkatan penyaluran kredit akan berlanjut hingga kuartal IV-2024, meskipun terjadi pengetatan pada persyaratan administrasi.

Namun, aspek lain seperti suku bunga kredit, biaya persetujuan kredit, dan jangka waktu kredit diperkirakan akan lebih longgar, mendukung peningkatan penyaluran kredit.(raf)

Baca Juga  Kuartal III-2024 Bank Danamon Catatkan Laba Bersih Rp2,3 Triliun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *