Tag: #honda racing team

  • Astra Honda Racing Team Siap Raih Gelar Juara Asia

    Astra Honda Racing Team Siap Raih Gelar Juara Asia

    JATIMPEDIA, Jakarta  – Astra Honda Racing Team (AHRT) tengah mempersiapkan diri menghadapi putaran terakhir Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024 pada akhir pekan ini, 7-8 Desember, di Chang International Circuit, Buriram, Thailand.

    Berbekal potensi gelar juara Asia di kelas Asia Production (AP) 250 dan Supersports (SS) 600, para pebalap AHRT bertekad memberikan hasil yang membanggakan untuk Indonesia.

    Dua pebalap AHRT, Herjun Atna Firdaus dan Muhammad Kiandra Ramadhipa, saat ini berada di puncak klasemen sementara kelas AP250. Herjun memimpin dengan 132 poin, diikuti Ramadhipa dengan 122 poin. AHRT memberi dukungan penuh kepada keduanya untuk dapat bersaing kompetitif meskipun di bawah naungan tim yang sama.

    Duel tersebut juga turut diwarnai persaingan sengit dengan pebalap AP250 lainnya. Meskipun demikian, keduanya optimis performa kencang CBR250RR dapat tampil kompetitif melawan jajaran motor berkapasitas lebih besar dan jumlah silinder lebih banyak.

    “Menghadapi seri penentuan ini, saya sangat siap dan tidak sabar untuk segera balapan. Berbagai latihan yang sudah saya lakukan tentu akan menjadi modal bagi saya dalam menghadapi ketatnya persaingan di seri terakhir ini. Semoga saya mampu tampil tenang dan tetap kencang di sirkuti untuk menjadi yang terbaik pada akhir seri ini,” ujar Herjun yang saat ini memimpin puncak klasemen kelas AP250.

    Sementara itu, Ramadhipa melihat putaran ini sebagai momen istimewa untuknya, “Seri penentuan di Buriram ini akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi saya. Bersaing dengan teman satu tim di puncak klasemen tentu sangat luar biasa. Semoga seri ini, saya dapat tampil maksimal dan meraih hasil terbaik untuk Indonesia.”

     

    Peluang Besar Adenanta di Kelas SS600

    Sementara itu di kelas SS600, Mohammad Adenanta Putra berpeluang besar merebut gelar juara Asia. Dengan raihan 141 poin, Adenanta hanya terpaut 14 poin dari pemuncak klasemen sementara yang dipegang oleh pebalap Thailand.

    “Seri pamungkas di sirkuit Buriram ini akan menjadi seri yang sangat penting bagi penentuan gelar juara Asia. Saya sudah persiapkan diri untuk seri ini, mulai dari fisik, mental, dan juga latihan. Saya akan terus berusaha maksimal agar dapat memberikan hasil yang terbaik,” ujar Adenanta secara optimis.

    Keberhasilan para pebalap AHRT di ARRC menjadi bukti komitmen PT Astra Honda Motor (AHM) dalam membina talenta balap Tanah Air melalui Astra Honda Racing Team. Motor CBR series dari Honda, terutama CBR250RR dan CBR600RR, terus menunjukkan performa tangguhnya di lintasan, memberikan kebanggaan bagi bangsa Indonesia di kancah internasional.

    Setiap pebalap binaan AHM yang bertarung memperebutkan gelar juara akan bekerja keras dengan kemampuan maksimal dan semangat sportivitas yang tinggi antar anggota tim.

    Masyarakat Indonesia dapat langsung memberikan dukungan untuk perjuangan Herjun, Ramadhipa, Adenanta, serta Veda Ega Pratama dan Rheza Danica Ahrens, dalam memberikan yang terbaik di putaran terakhir ARRC 2024.

    Balapan pertama akan dihelat pada Sabtu (7/12) pada pukul 14:05 untuk kelas AP250 dan pukul 14:55 untuk kelas SS600, sedangkan pada balapan kedua di hari Minggu (8/12) kelas AP250 dilangsungkan pada pukul 14:15dan kelas SS600 di pukul 15:05. Kedua balapan dapat disaksikan pada channel Youtube Asia Road Racing Championship. (raf)

  • Seri Penutup ATC Mandalika, Skuad Pebalap Astra Honda Siap Raih Podium

    Seri Penutup ATC Mandalika, Skuad Pebalap Astra Honda Siap Raih Podium

    Jakarta, JP – Para pebalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) siap menaklukkan Mandalika International Street Circuit pada seri penutup gelaran Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022.

    Mengaspal di sirkuit negara sendiri pada 12-13 November 2022, kelima pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) yaitu Veda Ega Pratama, Reykat Yusuf Fadillah, Aan Riswanto, Muhammad Diandra Trihardika, dan satu pebalap wildcard yaitu Decksa Almer Alfarezel, akan berjuang mengibarkan bendera Merah Putih dari podium tertinggi di hadapan masyarakat Indonesia.

    Pada seri sebelumnya yang berlangsung di Sepang, Malaysia, salah satu pebalap binaan AHM, Veda berhasil meraih podium kedua setelah mampu bersaing dengan 20 pebalap muda lainnya menggunakan Honda NSF250R. Capaian ini membuat Veda bertengger di posisi ke-4 klasemen sementara dengan 91 poin. Pebalap lainnya, Reykat berhasil menduduki peringkat 9 dengan mengumpulkan 68 poin pada klasemen sementara, Aan di peringkat 13 dengan 39 poin, dan Diandra di peringkat 14 dengan 38 poin.

    “Putaran terakhir di Mandalika sangat penting artinya bagi saya karena awal musim tidak bisa tampil karena cedera. Di putaran penutup ini, saya akan memberikan penampilan terbaik. Keberhasilan meraih podium di Malaysia dan menduduki podium tertinggi saat di Thailand, tentu menjadi semangat tersendiri untuk bisa meraih podium 1 di Mandalika. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Veda.

    Sementara itu Reykat Yusuf Fadillah juga telah mempersiapkan yang terbaik secara settingan motor maupun fisik dan mental untuk mencetak hasil gemilang di putaran Mandalika ini.

    “Awal musim saya berhasil naik podium 3 di Mandalika. Saya ingin mengulang kembali, atau bahkan melebihi prestasi saya di negara sendiri. Apalagi ini adalah putaran terakhir, saya akan memberikan semua kemampuan terbaik untuk Indonesia,” ujar Reykat.

    Aan Riswanto dan Muhammad Diandra Mahardika juga menyimpan harapan yang sama. Aan bertekad untuk dapat bertarung di barisan depan, dan Diandra akan memanfaatkan sesi latihan sebaik mungkin agar dapat meraih hasil maksimal.

    Wildcard
    Pada seri penutup IATC 2022, AHM menurunkan satu pebalap binaan yang berstatus sebagai wildcard. Decksa Almer Alfarezel, pebalap 14 tahun ini berkesempatan untuk bersaing di ajang bergengsi dengan membawa bekal banyak gelar pada setiap kejuaraan yang diikutinya. Menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Thailand Talent Cup (TTC) 2022 akhir pekan lalu dengan berhasil berdiri di podium kedua, Decksa sapaan akrab pemuda asal Ciamis Jawa Barat ini siap mengharumkan nama bangsa Indonesia di perhelatan balap internasional.

    Kesempatan berlaga di IATC Mandalika sebagai wildcard akan menjadi ajang pembuktian bagi Decksa untuk mengasah kemampuan balapnya di ajang prestisius ini.

    “Senang sekali dapat kesempatan wildcard di putaran terakhir ini. Tentu saya akan memanfaatkan kesempatan ini dan berusaha semaksimal mungkin untuk tampil kompetitif dan menyerap ilmu agar bisa meningkatkan kemampuan balap saya,” tutup Decksa.

    IATC 2022 diikuti oleh 21 pebalap hasil seleksi ketat dari seluruh negara di Asia. Lulusan ajang ini ditempa untuk mendapat pengalaman berkompetisi lebih kompeherensif dan siap melanjutkan ke jenjang balap yang lebih tinggi.

    Balapan yang digelar bersamaan dengan pelaksanaan ajang balap World Super Bike (WSBK) ini, akan dilakukan dengan dua kali balapan. Race pertama seri penutup IATC 2022 di Pertamina Mandalika International Street Ciruit akan diselenggarakan pada hari Sabtu (12/11) pukul 15.00 WITA. Sedangkan race kedua dihelat Minggu (13/11) pukul 15.00 WITA. Balapan akan live pada channel YouTube Asia Talent Cup. (eka)

  • Dominasi Astra Honda di ARRC Sepang

    Dominasi Astra Honda di ARRC Sepang

    Sepang, JP – Lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang sebanyak dua kali pada race ajang balap Asia Road Racing Championship (ARRC) melalui persembahan podium tertinggi pebalap binaan Astra Honda Motor (AHM) pada dua kelas balap yang diikuti di Sepang International Circuit, Malaysia (8/10).

    Bersama Astra Honda Racing Team (AHRT), M. Adenanta Putra berhasil meraih podium tertinggi di race pertama kelas Asian Production 250 (AP250). Memulai start dari posisi ke-2, Adenanta tampil impresif dan terus mendominasi setiap lap selama delapan putaran hingga mampu meraih hasil positif dengan finish pada posisi pertama. Menemani Adenanta, pebalap muda bertalenta lainnya Herjun Atna Firdaus yang memulai start dari posisi ke -7 juga berhasil meraih podium ketiga pada ajang balap tersebut. Sementara Rheza Danica Ahrens yang juga bersaing pada kelas tersebut harus puas untuk finish pada posisi ke -4 setelah sempat melebar dari grup terdepan.

    Sementara di kelas Supersport 600 (SS600), Andi Farid Izdihar (Andi Gilang) mengisi posisi puncak saat mengawali balapan. Memulai start dengan baik, Andi Gilang melesat dan bersaing ketat pada grup terdepan dan mampu menyelesaikan balapan dengan hasil terbaik. Andi Gilang berhasil mengumandangkan lagu Indonesia Raya dan mempersembahkan podium tertinggi pada posisi pertama di race pertama kelas SS600. Sementara Irfan Ardiansyah yang juga turun bersaing pada kelas SS600 berhasil finish pada posisi ke -9 setelah berjuang melalui persaingan yang ketat.

    “Alhamdullillah, saya bisa meraih podium 1 di Sepang. Saya mencoba menekan sejak awal balapan. Pada beberapa lap terakhir saya merasakan daya cengkeram ban mulai menurun sehingga saya berusaha menjaga irama balap untuk tetap bisa bertahan. Saya akan coba meraih kemenangan lagi pada race 2,” ujar Adenanta.

    “Senang sekali, saya kembali naik podium untuk kedua kalinya di race kali ini setelah di Sugo. Selepas start, saya mencoba menjaga konsentrasi untuk tetap berada pada group depan. Terutama pada beberapa titik yang penting seperti di tikungan terakhir. Semoga saya bisa semakin baik lagi di race 2 besok,” ujar Herjun.

    “Alhamdullillah, saya bisa kembali persembahkan podium 1 untuk Astra Honda Racing Team dan Indonesia. Saya memulai balap dengan kepercayaan diri dengan bekal hasil positif di FP dan QP. Saya fokus untuk tidak melakukan kesalahan dan memanfaatkan kecepatan di beberapa titik agar jarak bisa semakin terjaga, hingga saya bisa memenangkan balapan. Semoga saya bisa terus konsisten untuk kembali menambah point. Terutama untuk merebut peluang juara Asia,” ujar Andi Gilang sesaat setelah meraih podium pertama. (eka)

  • Bikers Honda ADV Kopdar Hybrid di MPM Riders Café Surabaya

    Bikers Honda ADV Kopdar Hybrid di MPM Riders Café Surabaya

    Surabaya, JP –  Sebanyak 46 bikers pengguna Honda ADV yang merupakan perwakilan dari anggota klub Honda ADV Indonesia (HAI) kopdar di MPM Riders Café dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (28/09).

    Kegiatan yang dilakukan secara hybrid ini membahas mengenai agenda kegiatan tahunan komunitas HAI yang dihadiri dan diikuti oleh Pengurus Daerah komunitas HAI. Agenda kopdar kali ini sharing komunitas HAI Jatim dan rencana agenda kerja 2023

    Pada agenda kopdar kali ini peserta juga diberikan edukasi #Cari_Aman untuk peserta yang disampaikan oleh Instruktur Safety Riding MPM yang memberikan materi mengenai berkendara dengan Cari_Aman.

    “MPM Riders Café dapat dimanfaatkan untuk berkumpul bersama teman-teman bikers untuk melakukan sharing dan bersilaturahmi. Selain itu juga dapat digunakan oleh konsumen untuk menunggu service.” kata Fariz Hadi selaku Community Development MPM Honda Jatim.

    Kopdar rutin di MPM Riders Café diadakan tiga kali dalam satu bulan dengan mengundang komunitas Honda yang tergabung dalam Honda Community Jawa Timur yang di lakukan secara bergiliran setiap jumat malam. Harapannya selain meningkatkan hubungan tali kasih, kopdar gabungan ini juga dapat semakin meningkatkan image sepeda motor Honda sebagai brand nomor satu

    Pada agenda kopdar juga di sampaikan mengenai teknologi terbaru dari Honda yang disampaikan oleh Technical Service Divisi MPM Honda Jatim dan edukasi safety riding yang disampaikan oleh Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim. (eka)

  • Tampil Impresif, Pebalap Binaan Astra Honda Veda Ega Salip 13 Pebalap di IATC Motegi

    Tampil Impresif, Pebalap Binaan Astra Honda Veda Ega Salip 13 Pebalap di IATC Motegi

    Jakarta ,JP – Pebalap binaan Astra Honda Motor (AHM), Veda Ega Pratama yang kembali mengaspal di lintasan balap Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) setelah cidera yang dialaminya, turun dengan performa yang impresif. Memulai balapan dari posisi paling belakang, Veda mampu menunjukkan perjuangan gigihnya menyalip pebalap-pebalap di depannya hingga finis posisi 6 besar.

    Kondisi cuaca dan waktu yang tidak memungkinkan untuk balap, membuat seri ketiga IATC di sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang yang seharusnya digelar dengan dua kali balapan, hanya berlangsung satu kali pada 25 September 2022. Pada seri ini, Veda harus menelan pil pahit lebih awal dengan memulai jalannya balapan dari posisi paling buncit di starting grid ke-19 dan mendapatkan 2 kali long lap penalty pada seri ketiga IATC, Motegi. Hal ini ia dapatkan akibat insiden dengan rider lain saat free practice 2 (23/5).

    Kegigihan pemuda berusia 13 tahun, asal Gunung Kidul, Yogyakarta ini sudah terlihat sejak lampu start menyala, ia pun dapat melakukan start dengan baik untuk dapat merapat ke barisan depan. Meskipun harus menjalani 2 long lap penalty, atas konsistensi capaian lap time, Veda perlahan mulai merangsak masuk ke posisi 10 besar. Ia pun terus memacu Honda NSF250R tunggangannya, secara total ia dapat mengasapi 13 pebalap di belakangnya, dan finish di posisi 6.

    “Saya hadapi balapan yang tidak sesuai harapan saya. Memulai balapan di grid terakhir ditambah dengan adanya 2 long lap penalty tentu tidak mudah bagi saya. Namun saya coba tetap tampil semaksimal mungkin. Selepas start saya berusaha langsung merapat, agar tidak ketinggalan rombongan, dan hal tersebut berhasil saya lakukan. Perlahan saya mampu menemukan ritme balap dan bisa masuk ke rombongan 2 hingga akhirnya finish di posisi 6. Sungguh pengalaman yang sangat berarti bagi saya, dan semua pelajaran ini akan membuat saya lebih kuat lagi di seri berikutnya,” ujar Veda.

    Sementara rekan Veda yang lain juga menunjukan perjuangannya di balapan ini. Diandra Trihardika yang harus beradaptasi dengan cepat karena kondisi cuaca yang berubah ubah, harus puas mengakhiri balapan di posisi ke-12. Lalu Reykat Fadillah yang memulai balapan di posisi 18, berusaha untuk terus mendekati grup depan. Sempat mengisi posisi ke 11, namun Reykat terjebak di rombongan ketiga dan harus puas finish di posisi ke 13. Kemudian Aan Riswanto yang sempat bermasalah dengan sepeda motornya, finish di posisi ke-17.

    General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan perjuangan pebalap-pebalap muda ini patut diapresiasi. Perjalanan mereka masih panjang dan AHM akan terus memberikan ruang pada mereka untuk dapat menorehkan prestasi yang dapat membanggakan bangsa.

    “Perjuangan yang diperlihatkan oleh pebalap-pebalap muda binaan pada IATC seri Motegi ini akan menjadi modal penting bagi mereka dalam menorehkan prestasi ke depannya. Melalui pembinaan berjenjang yang kami lakukan, kami selalu siap menemani mereka dalam mewujudkan mimpi hingga ke ajang balap tertinggi,” ujar Andy.

    Atas pencapaian IATC seri ketiga ini, Reykat Fadillah berada di posisi 7 klasemen sementara dengan 38 poin, lalu Veda mengisi posisi 9 dengan 26 poin, Diandra di posisi 12 dengan 22 poin, dan Aan Riswanto mengisi posisi ke 16 dengan 15 poin. Ajang IATC selanjutnya akan digelar di Chang International Circuit, Buriram, Thailand pada 1-2 Oktober mendatang. (eka)

  • Pebalap Astra Honda Harumkan Nama Indonesia di Thailand Talent Cup

    Pebalap Astra Honda Harumkan Nama Indonesia di Thailand Talent Cup

    Buriram, JP  – Pebalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT), Decksa Almer Alfarezel, berhasil mempersembahkan podium tertinggi untuk Indonesia di ajang balapan Honda Thailand Talent Cup 2022 (TTC) seri ke-4. Pada balapan yang berlangsung akhir pekan ini (3-4/9), pebalap berusia 14 tahun tersebut berhasil menunjukkan performa balap tangguhnya dan mengalahkan pebalap tuan rumah dari Thailand di Chang International Ciruit.

    Podium tertinggi didapatkan oleh Decksa pada balapan kedua yang berlangsung hari Minggu (4/9). Decka yang memulai balapan dari posisi ke-4 sempat bertarung di posisi awal dan beberapa kali harus berada pada barisan tengah pada awal jalannya balapan. Meskipun begitu, Decksa perlahan bangkit dan terus melesat ke posisi depan di pertengahan balap. Perjuangannya berbuah manis ketika pebalap AHRT tersebut berhasil memimpin balapan di lap 12. Namun, persaingan di grup terdepan sangatlah sengit dan pemimpin balapan terus berganti hingga menjelang akhir lap. Dengan semangat juang yang tinggi, Decksa berhasil memacu Honda NSF250R tungangannya dan meraih kembali posisi pertama dan mempertahankannya hingga garis finis.

    Raihan gemilang ini berhasil melengkapi hasil balapan pertama TTC yang digelar pada Sabtu (3/9) di mana Decksa menyelesaian balapan di posisi ke-6. Selain itu, hasil balapan ini menjadi raihan podium pertama kedua yang berhasil dikoleksi Decksa pada ajang TTC. Pencapaian ini juga berhasil menambah pundi-pundi poin yang dimilikinya dan menempatkan Decksa di klasemen ke-2 dengan total 103 poin.

    “Konsistensi capaian positif yang dicetak pebalap binaan AHRT menjadi semangat kami untuk terus mendukung pebalap muda Indonesia ke jenjang yang lebih tinggi. Kami berharap Decksa dan Chessy dapat belajar banyak dari ajang balapan ini dan terus mencetak prestasi membanggakan untuk Indonesia,” ujar General Manager Marketing Planning and Analysis PT Astra Honda Motor (AHM), Andy Wijaya.

    “Saya sangat senang berhasil mendapatkan podium pertama untuk kedua kalinya di ajang TTC 2022 ini. Saya mendapat banyak pelajaran di balapan sebelum-sebelumnya dan berhasil meningkatkan performa untuk overtake pebalap di depan saya dan mendapat podium pertama. Mohon doa dan dukungannya agar saya dapat terus mencetak prestasi membanggakan untuk Indonsia,” ujar Decksa.

    Sementara itu pebalap AHRT lainnya di TTC, Chessy Meilandri terus menunjukkan progres yang positif di ajang balapan ini. Pada balapan pertama, Chessy menyelesaikan balapan di posisi ke-8. Sementara pada balapan kedua, Chessy berhasil meningkatkan performa dan bersaing sengit di barisan depan dan finis di posisi ke-5.

    TTC merupakan ajang awal para pebalap binaan Astra Honda untuk menunjukkan bakatnya di balap internasional. Di sini para talenta muda binaan ditantang untuk menunjukkan potensi dan kemampuan terbaik sebelum naik ke jenjang Asia lainnya yang lebih tinggi, bahkan sebelum masuk ke fase kelas dunia. Ajang ini menyisakan dua seri lagi yang akan dihelat di sirkuit yang sama.

    “Selamat kepada pembalap binaan AHM yang telah memberikan prestasi yang membanggakan bagi Indonesia pada balapan Honda Thailand Talent Cup 2022 (TTC). Semoga menjadi inspirasi bagi pembalap muda di Indonesia dan didaerah.”kata Suhari selaku marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim. (eka)

  • Arbi Siap Unjuk Gigi di JuniorGP Misano, Sabtu Besok

    Arbi Siap Unjuk Gigi di JuniorGP Misano, Sabtu Besok

    Jakarta, JP – Pebalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama siap menaklukkan Misano World Circuit-Marco Simoncelli, Italia pada putaran keenam FIM JuniorGP World Championship yang digelar bersamaan dengan ajang MotoGP World Championship pada Sabtu 3 September 2022.

    Setelah sebulan lebih mempersiapkan diri, pebalap AHRT dengan nomor motor 34 tersebut akan kembali memacu motornya di kelas Moto3 dan berusaha mencatat kemajuan pada tahun perdananya di kompetisi ini. Pada balapan terakhir di Portimao, Arbi menunjukkan potensinya dengan naik 10 posisi saat finish dan meraih poin. Pebalap asal Purworejo ini percaya diri menghadapi balapan akhir pekan ini, meskipun Misano World Italia merupakan sirkuit baru baginya. Targetnya adalah mencetak prestasi yang lebih baik di seri kali ini.

    “Saya menantikan balapan akhir pekan ini. Lintasan Misano punya banyak area hard braking dan tikungan cepat, karakter sirkuit ini sangat saya suka. Saya berharap bisa beradaptasi dengan cepat, mengingat hanya akan ada satu sesi latihan. Semoga saya bisa masuk 10 besar dan makin dekat dengan grup terdepan,”ujar Arbi sapaan akrab pemuda 16 tahun ini.

    Misano World Circuit-Marco Simoncelli memiliki panjang 4,2 km didominasi tikungan yang membuat karateristik sirkuit ini stop and go. Kondisi ini akan menguji pebalap untuk tetap fokus dalam melakukan pengereman maupun memacu akselerasi motornya saat keluar dari tikungan. Hal ini membuat para pebalap harus tetap waspada dan tentu menjadi tantangan tersendiri.

    Akhir pekan ini, FIM JuniorGP World Championship akan menggelar satu balapan pada Sabtu (3/9) pukul 22.15 WIB. Gelaran JuniorGP ini bisa dilihat secara langsung melalui saluran resmi YouTube. (eka)

  • Seleksi Astra Honda Racing School Diikuti Ratusan Pebalap Muda Potensial

    Seleksi Astra Honda Racing School Diikuti Ratusan Pebalap Muda Potensial

    Surabaya,JP –  PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menyelenggarakan program pembinaan pebalap muda Tanah Air melalui Astra Honda Racing School (AHRS). Sebanyak 16 pebalap belia potensial terpilih untuk mengikuti program AHRS dan siap untuk ditempa menjadi pebalap berprestasi di masa mendatang.

    Dimulai sejak tahun 2010 dan telah meluluskan 150 pebalap hingga saat ini, AHRS menjadi ajang pencarian bibit balap Tanah Air yang konsisten dalam menghadirkan pebalap-pebalap berprestasi yang bersaing di ajang balap Asia dan dunia. Mario Suryo Aji yang saat ini bersaing di kelas Moto3 World GP, merupakan lulusan AHRS tahun 2016, sementara Fadillah Arbi Aditama yang saat ini bersaing di Eropa pada ajang FIM JuniorGP merupakan lulusan AHRS tahun 2019, dan sebelumnya terdapat Andi Farid Izdihar dan juga Gerry salim yang merupakan lulusan AHRS tahun 2010.

    Sejak awal tahun 2020, tercatat 100 pendaftar mengajukan diri untuk bergabung dalam program AHRS. Setelah melalui seleksi administrasi dan pendaftaran ulang dengan penyesuaian pandemi, terpilih 41 orang peserta berusia maksimal 15 tahun yang berhak mengikuti proses seleksi lapangan pada Minggu, 19 Juni 2022.

    Berlokasi di AHM Safety Riding Park Deltamas, seluruh pebalap muda berpotensi ini menunjukkan kemampuannya untuk dapat menimba ilmu balap di AHRS. Pada seleksi pertama, tersaring 27 pebalap yang telah diuji dan dinilai berdasarkan kemampuan braking, racing line, cornering, body movement, dan riding style. Lalu di proses seleksi kedua, 27 pebalap pilihan ini kembali diuji berdasarkan durabilitas konsistensinya, sehingga terpilih 18 pebalap. 18 pebalap ini kemudian diuji kembali dalam hal kemampuan adaptasi lintasan baru dengan perubahan lay out. Akhirnya terpilih 16 pebalap muda potensial yang berhak menjadi siswa AHRS. Proses seleksi ini pun dilakukan oleh tim AHRT dan pebalap Honda Asia Dream Racing yang juga lulusan AHRS yaitu Gerry Salim.

    Sebagai siswa AHRS, para pebalap muda ini akan mendapatkan bekal ilmu balap baik secara teori maupun praktek. Teori yang diajarkan antara lain terkait manajemen balap dan komunikasi dengan tim serta publik. Untuk mendukung performa balap, para siswa juga akan didukung oleh instruktur Nasional. Program AHRS ini akan dilaksanakan sebanyak 3 kali dan berlokasi di 3 sirkuit permanen di pulau Jawa.

    General Manager Marketing, Planning, and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan AHRS merupakan wujud komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi dalam kemajuan dunia balap motor Tanah Air, sehingga para pebalap potensial negeri ini dapat meraih prestasi yang membanggakan di masa mendatang.

    “Program AHRS telah mencetak pebalap Tanah Air berprestasi di tingkat balap internasional bahkan dunia, seperti Mario Suryo Aji, Andy Gilang dan Gerry Salim. Kami berharap semakin banyak pebalap Indonesia yang dapat berkiprah di ajang balap tertinggi dan AHRS merupakan pondasi yang kuat dalam pembentukan mental, kemampuan dan fisik pebalap,” ujar Andy.

    Pembinaan dalam program AHRS bertujuan untuk semakin mematangkan skill pebalap belia Tanah Air sebelum terjun ke balapan sesungguhnya di tingkat nasional maupun internasional seperti Asia Road Racing Championship, FIM JuniorGP, hingga level dunia di ajang Grand Prix. Latihan intens akan dilakukan menggunakan Honda NSF100 dengan melibatkan instruktur-instruktur berpengalaman.

    “ Semoga kedepannya akan terlahir bibit pebalap-pebalap berprestasi di tingkat international seperti pembalap – pembalap AHRT yang saat ini berjuang di balapan di level dunia” kata Suhari selaku Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim. (eka)