Syarat Baru Naik Pesawat Super Air Jet Per 17 Juli 2022

Jakarta, JP – Mengikuti ketentuan pemerintah terkair aturan baru pelaku perjalanan dalam negeri, Super Air Jet menyampaikan informasi terbaru  mengenai persyaratan dan ketentuan bagi penumpang. Aturan ini berlaku bagi penumpang yang hendak berpergian menggunakan perjalanan udara terutama menggunakan pesawat terbang.

Direktur Utama (Chief Executive Officer) Super Air Jet, Ari Azhari mengatakan, pelaksanaan penerbangan Super Air Jet berdasarkan persyaratan penerbangan domestik SE Kementerian Perhubungan No. 70 Tahun 2022. Ketentuan  ini diberlakukan mulai 17 Juli 2022 hingga pemberitahuan lebih lanjut

“Selain itu pelayanan mematuhi ketentuan operasional sesuai dengan Surat Edaran Satgas Covid-19 No.21 Tahun 2022 tentang Ketentuan Perjalanan Orang Dalam Negeri pada Masa Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19),” kata Ari Azhari.

Baca Juga  Dukung Garage Sale, Yamaha STSJ Serahkan 2 Ribu T-Shirt ke Pemkot Surabaya

Dikatakan, program pemerintah dalam pelaksanaan ketentuan penerbangan saat pandemi Covid-19. Sebelum melakukan perjalanan udara, diharapkan memperhatikan seluruh persyaratan terbang yang berlaku. Seluruh sertifikat vaksin yang telah dilakukan maupun hasil test RT-ANTIGEN dan RT-PCR dapat diakses dengan menggunakan aplikasi Pedulilindungi, sehingga dapat terbang dengan aman dan nyaman.

Selain itu perlu diketahui bahwa kapasitas angkut (load factor) Penumpang sesuai dengan SE Kementerian Perhubungan No. 70/ 2022 yaitu 100%. Penetapan kapasitas angkut dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

“Pengalaman terbang sama Super Air Jet akan semakin menyenangkan dan nyaman karena menggunakan jenis pesawat Airbus 320-200 yang didesain ergonomis, jarak antarkursi lapang dengan konfigurasi 180 kursi kelas ekonomi,” jelas Direktur Utama Ari Azhari.

Baca Juga  Yamaha STSJ Gelar Pameran Classy Exhibition di Pakuwon Mall

Ditambahkan, penerbangan Super Air Jet cukup Aman karena  pesawat memiliki teknologi Hepa Filter (sistem penyaring partikel kuat) yang mampu menyaring 99,9% kuman, bakteri dan virus, sehingga sirkulasi udara dalam kabin terjaga baik. Terpenting lagi, penerbangan dijalankan menurut standar operasional prosedur dan protokol kesehatan ketat.

“Kami sangat memahami kebutuhan pelancong kekinian, sejalan visi: To empower the next generation to reach new heights “turut membangun generasi muda untuk menembus ketinggian baru,”pungkas Ari Azhari. (eka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *