ID Food Sudah Ekspor 198 Ton Kopi ke Mesir

JATIMPEDIA, Jakarta – Holding BUMN Pangan atau ID Food kembali mengekspor biji kopi dari Indonesia ke pasar internasional, salah satunya Mesir. Tercatat, sudah ada 198 ton kopi yang dikirim ke Negeri Piramida tersebut.

Pengiriman terbaru dilakukan oleh PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) yang mengirim 79,2 ton kopi green bean jenis robusta dari Provinsi Lampung ke Mesir. Ini merupakan pengiriman ketiga setelah perjanjian dagang kopi antara ID Food dan Haggag Import Company, Mesir.

“Dengan menggandeng petani kopi lokal di wilayah Lampung sebagai rantai pasokan, hal ini tentunya menunjukkan bahwa kualitas produk pertanian kita mampu bersaing di pasar internasional, khususnya kopi,” ujar Direktur Utama PT PPI, S. Hernowo dalam keterangannya, Kamis (3/10/2024).

Informasi, rencana kontrak kerja sama kedua pihak itu mencakup ekspor 475 ton kopi dari Indonesia ke Mesir. Realisasi ekspor saat ini baru mencakup sekitar 41 persen dari total kontrak.

Baca Juga  OJK Proyeksikan Kredit Kendaraan Bermotor Tumbuh di Semester II-2024

Rinciannya, PPI melakukan ekspor perdana green bean kopi robustq pada Desember 2023 sebanyak 79,2 ton. Lalu, ekspor lanjutan sebanyak 39,6 ton pada Juli 2024. Terbaru, 79,2 ton kopi pada awal Oktober 2024 ini.

“Kami memastikan produk yang dikirim memenuhi standar mutu internasional,” ucap Kepala Divisi Perdagangan Internasional dan Pemasaran PT PPI, Joyce Josephine.Joyce menambahkan ekspor ini merupakan salah satu upaya dalam mendukung pertumbuhan bisnis perusahaan serta mendukung perekonomian nasional. Mengingat tingginya permintaan kopi Indonesia di negara Mesir.

“Harapannya kerja sama ekspor ini dapat terus berlanjut dengan volume ekspor yang terus meningkat,” pungkas dia. (raf)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *