Penulis: Fitri Handayani

  • Sajian Kuliner Lebaran Lontong Bumbu Ladan, Rempah Bumbu Bercampur Mlinjo Bikin Betah Silaturahmi

    Sajian Kuliner Lebaran Lontong Bumbu Ladan, Rempah Bumbu Bercampur Mlinjo Bikin Betah Silaturahmi

    JATIMPEDIA, Gresik – Masing-masing daerah di Jawa Timur punya keistimewaan dalam penyajian kuliner saat lebaran. Sebagai gudangnya makanan khas, Gresik tidak hanya dikenal dengan bandeng atau nasi krawu. Ini yang dicari saat lebaran, Lontong Bumbu Ladan.

    Kuliner khas ini hanya bisa dijumpai di Desa Suci, Kecamatan Manyar, Kabupaten Gresik.  Makanan khas yang wajib ada saat tradisi Rebo Wekasan atau hari Rabu terakhir di bulan Safar juga untuk sajian tamu silaturahmi lebaran.

    Makanan ini terdiri dari lontong dengan tambahan kelapa parut yang sudah disangrai dan diberi bumbu jangkep atau lengkap seperti bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemiri, jahe, merica, kencur, pala, bunga cengkeh, kayu manis, dan ketumbar jinten.

    “Rasanya gurih dan enak,” kata Masunah, salah satu warga desa Suci , Rabu.

    Saat menghidangkan lontong bumbu ladan, lanjut Chofifah, biasanya diberi tambahan aneka lauk. Baik ayam, udang maupun daging kambing atau sapi. Tak lupa tambahan kerupuk, emping mlinjo atau peyek sebagai pelengkap.

    “Lontong ini disuguhkan kepada saudara atau teman yang berkunjung ke rumah saat Rebo Wekasan,” ungkapnya.

    Dalam sehari, setiap rumah bisa menyediakan ratusan porsi lontong bumbu ladan untuk tamu yang datang mulai hari Rabu (10/4) sampai Sabtu (13/4).

    “Masak satu panci gede. Sehari bisa bisa seratus porsi,” ucap perempuan 58 tahun itu.

    Bagi masyarakat Desa Suci ada dua hari raya yang kudu disajikan lontong bumbu ladan. Pertama Lebaran dan kedua  Rebo Wekasan sudah seperti lebaran kedua setelah Idulfitri. Sehingga warga akan membuka pintu rumah selebar-lebarnya untuk para tamu.

    Tak hanya lontong, ada juga aneka kue dan jajanan yang bisa dinikmati setiap tamu. Keramaian saat lebaran dan  tradisi Rebo Wekasan juga terasa di sepanjang jalan desa, karena ada banyak pedagang makanan dan minuman serta aneka wahana permainan yang ditawarkan. (ris)

  • Ini 10 Kuliner Khas Lebaran di Jatim, Mana Kesikaanmu

    Ini 10 Kuliner Khas Lebaran di Jatim, Mana Kesikaanmu

    JATIMPEDIA, Surabaya – Lebaran adalah momen yang paling dinanti-nanti oleh umat muslim di seluruh dunia. Saat itulah mereka bisa berkumpul bersama keluarga dan sahabat, saling memaafkan, serta menikmati hidangan lezat yang khas di hari raya ini. Salah satu makananyang menjadi favorit selama Lebaran adalah makanan khas Jawa.

    Makanan Lebaran Khas Jawa memiliki cita rasa yang khas dan menggugah selera. Terlebih, makanan Lebaran khas Jawa biasanya juga dilengkapi dengan rempah yang akan menambah cita rasa.

    Rekomendasi Makanan Lebaran Khas Jawa

    Berikut adalah sejumlah kuliner khas Jawa yang cocok disajikan saat merayakan Lebaran bersama orang terkasih:

    1. Kupat Tahu

     

    makanan lebaran khas jawa

     

    Kupat tahu atau tahu guling adalah masakan khas Jawa Tengah yang diisi dengan ketupat, tauge, kubis, tempe, dan tahu. Kuahnya pun memiliki ciri khas asam, manis, pedas. Ada juga variasi kuah yang menambahkan bubuk kacang.

    2. Ayam Lodho

     

    makanan lebaran khas jawa

     

    Ayam Lodho merupakan masakan khas daerah Tulungagung. Hidangan ini hadir dengan cita rasa khas yaitu pedas, gurih dan memiliki aroma smokey.

    Ayam yang digunakan biasanya ayam kampung. Ayam kemudian dipanggang di atas bara api hingga setengah matang. Lalu, dimasak hingga meresap menggunakan bumbu khas dan santan dengan api kecil. Hasilnya, aroma bakarnya pun sangat harum.

    3. Terik Tahu Tempe Telur

     

     

    Terik adalah masakan tradisional Jawa Tengah. Nama terik mengacu pada bumbu yang digunakan. Biasanya, yang kerap dimakan adalah resep terik tahu tempe khas Solo.

    Masakan ini memiliki kuah yang kental dan rasa yang sedikit manis asin karena kuahnya menggunakan kuah santan kental. Biasanya, hidangan satu ini dilengkapi dengan aneka lauk, mulai dari tahu, tempe, ayam, daging atau telur.

    4. Jenang Krasikan

     

    makanan lebaran khas jawa

    Sajian khas Purworejo ini berbeda dengan jenang pada umumnya. Dalam bahasa Jawa, Jenang berarti bubur. Namun, jenang yang satu ini tidak berbentuk seperti bubur, melainkan memiliki tekstur yang sedikit lebih lembut.

    Terbuat dari beras ketan yang disangrai, gula aren, santan, dan sedikit garam, menjadikan jenang memiliki rasa gurih dan rasanya mirip dengan dodol yang tidak alot.

    Selain itu, saat dimakan teksturnya terasa garing karena tepung ketan yang disangrai sengaja diayak kasar, sesuai dengan namanya, yakni ‘Krasikan’.

    5. Tengkleng Gajah

     

     

    Tengkleng sebenarnya adalah masakan khas Solo yang terbuat dari daging kambing yang dimasak berkuah seperti sup. Namun, ada juga tengkleng khas Jogja yang memiliki sajian lebih kental dan legit.

    Ketika mendengar tengkleng gajah, mungkin yang terbesit di pikiran adalah tengkleng dengan olahan daging gajah. Namun, sebenarnya bukanlah seperti itu.

    Tengkleng Jogja berbahan olah daging kambing seperti pada tengkleng khas Solo. Namun, yang membedakan adalah ukurannya yang cukup besar sehingga dianalogikan bak hewan berbelalai itu.

    6. Telur Bumbu Petis

     

    makanan lebaran khas jawa

    Di Jawa Timur, kita sering menjumpai hidangan lontong sayur didampingi oleh lauk pendamping yang tidak kalah enaknya, yaitu telur bumbu petis. Warnanya

    pekat, rasanya gurih, sedap, dan bercita rasa yang khas tentunya bisa membuat lontong sayur makin spesial. Cocok disajikan untuk keluarga saat Hari Raya nanti.

    Keunggulan masakan ini adalah murah dan mudah. Murah karena bahan utamanya hanya telur. Sementara mudah karena hanya perlu ditumis. Selain itu, kuah pada sajian olahan telur ini lebih enak lagi karena menggunakan santan yang dipadukan dengan kecap manis dan bumbu petis.

    7. Dendeng Ragi

     

     

     

    Dendeng ragi merupakan lauk kering khas Jawa Timur. Bercita rasa gurih manis dengan renyah kelapa karena perpaduan yang pas antara dendeng dan serundeng.

    Irisan dendeng sapi yang renyah dan gurih, lebih nikmat lagi dinikmati dengan nasi hangat, sambal, dan kerupuk. Cocok disajikan dengan nasi gurih atau nasi langgi.

    8. Mangut Ikan Asap

     

     

    Mangut ikan asap dikenal sebagai salah satu makanan khas Jawa Tengah. Ada versi kuahnya sedikit kuning, ada juga yang merah-oranye.

    Ikan asap nya bisa Anda pilih sesuai selera. Ada tuna, pari, lele, hingga beragam jenis ikan lainnya sesuai yang diinginkan.

    Mangut Ikan asap populer karena rasanya yang pedas dan beraroma smoky. Dibumbui dengan cabai dan santan, rasanya semakin enak dan meresap. Cocok ditambahkan dengan nasi pulen hangat.

    9. Besengek Cabe Ijo

     

     

    Besengek adalah hidangan yang terbuat dari cabai hijau yang ditumis dengan bumbu khusus yang dihaluskan. Makanan ini memiliki rasa pedas dan gurih yang khas. Besengek sebenarnya dikenal sebagai makanan khas Tasikmalaya, tetapi kemudian muncul juga variasi besengek dari Wonogiri.

    Besengek cabe hijau ini mudah Anda jumpai di kondangan, hajatan, perayaan Idul Fitri dan Idul Adha, bahkan sebagai pendamping makanan sehari-hari masyarakat setempat.

    Masakan yang masuk kategori sambal ini pada perkembangannya tidak hanya berbahan utama cabai hijau besar saja, melainkan ada juga besengek cabe gendot, besengek bihun/soun, besengek cabai merah, besengek daging/ayam, besengek tahu, dan lain sebagainya.

    10. Lapis Daging Sapi

     

     

     

    Pencinta olahan daging tentu harus mencoba menu lezat ini. Sebagai salah satu makanan khas Surabaya yang paling populer dan digemari, sekilas daging lapis menyerupai semur daging berwarna cokelat dengan rasa gurih manis.

    Punya tekstur daging yang empuk sehingga cocok dimakan dengan tambahan nasi hangat dan potongan kentang. Ada juga versi yang diberi telur. Namun, beberapa orang tidak suka menambahkan telur karena baunya sedikit amis.  (cin)

  • Pospay Kini Makin Diminati Masyarakat

    Pospay Kini Makin Diminati Masyarakat

    JATIMPEDIA, Jakarta – PT Pos Indonesia mengatakan, aplikasi Pospay diluncurkan pada 2021 mengalami perkembangan pesat dan semakin banyak dikenal masyarakat. Sebab, seluruh jasa baik itu milik Pos maupun milik partner dapat digunakan di satu mobile apps.

    Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero) Faizal R Djoemadi menjelaskan latform tersebut menjadi parameter transformasi digital Pos. Salah satu parameter transformasi Pos Indonesia dapat dilihat pada lini bisnis jasa keuangan yaitu melalui aplikasi Pospay.

    “Kami mencoba meniru model super apps, seluruh jasa baik itu milik Pos sendiri maupun milik partner dapat digunakan di satu mobile apps, Pospay. Fitur courir service on boarding di Pospay,” kata Faizal.

    Dikukuhkan sebagai sebuah super apps, Pospay mampu mengakomodir kebutuhan masyarakat akan layanan jasa keuangan yang cepat dan aman. Pospay menyediakan layanan pembayaran terpadu untuk melakukan pembayaran tagihan, angsuran, top up, dan lainnya.

    Soal keamanan, Faizal mengatakan, pihaknnya menggunakan security yang pada umumnya digunakan oleh mobile apps lainnya. Security yang digunakan ada yang dibuat sendiri, ada yang berpartner dengan pihak ketiga global partner yang sudah teruji. Kemudian rutin melakukan penetration test.

    “Kita sudah ada CFH (certificate ethical hacker), kita coba dobrak sistem keamanan kita untuk mencari tahu apakah ada celah atau tidak. Kemudian penetration test berikutnya dilakukan oleh pihak ketiga, dilakukan dua kali setahun. Kemudian oleh pihak Android dan iOS juga dites,” kata Faizal.

    Meski telah dilakukan pengamanan berlapis pada aplikasi Pospay, Faizal mengingatkan masyarakat untuk tetap mewaspadai kejahatan siber untuk membobol akun perbankan. “Sekarang marak disebut sebagai social enginering berupa penipuan, menyamar sebagai file apk, pdf. Itu tidak ada hubungannya dengan sistem Pos. Inilah tugas yang paling berat bagi Pos, kami terus melakukan edukasi, mengingatkan pelanggan agar hati-hati,” ucap Faizal.

    Kecanggihan teknologi yang ditawarkan serta memberikan kemudahan layanan transaksi keuangan yang membuat aplikasi Pospay ini terus berkembang dan diminati masyarakat. Salah satu layanan transaksi keuangan yang dapat dilakukan melalui aplikasi ini adalah melakukan transfer uang, baik kepada sesama pengguna Pospay maupun ke seluruh perbankan di Indonesia. (raf)

  • XL Axiata Perkuat Jaringan di 3 Jalur Utama Penyeberangan Laut

    XL Axiata Perkuat Jaringan di 3 Jalur Utama Penyeberangan Laut

    JATIMPEDIA, Jakarta – Operator telekomunikasi PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) memastikan kesiapan jaringannya guna melayani dan memudahkan arus mudik Lebaran tahun ini di semua lokasi yang akan dijangkau oleh masyarakat, termasuk jalur transportasi darat dan laut.

    Khusus untuk transportasi laut, perusahaan telah melakukan penguatan jaringan di tiga jalur penyeberangan ramai, yaitu Merak-Bakauheni, Ketapang- Gilimanuk, dan Padang Bai-Lembar.

    Direktur & Chief Technology Officer XL Axiata, I Gede Darmayusa mengatakan, untuk keperluan ini, XL Axiata menambahkan kapasitas baru, upgrade teknologi dan new site.

    “Jadi selama berada di kapal penyeberangan, pelanggan XL Axiata akan bisa mendapatkan sinyal 4G yang kuat sehingga bisa dimanfaatkan untuk berbagai aktivitas akses data. Semoga fasilitas yang kami kami sediakan ini bisa mendukung penyediaan layanan telekomunikasi dan data yang berkualitas bagi para pemudik,” kata Gede dalam keterangan persnya, Sabtu (6/4/2024).

    Gede menambahkan, secara teknis, dengan adanya penguatan jaringan yang mampu menjangkau area jalur penyeberangan laut ini, sinyal 4G bisa meningkat secara signifikan sehingga kenyamanan masyarakat dan pelanggan dalam menggunakan berbagai layanan data selama melakukan perjalanan diatas kapan ferry akan semakin nyaman termasuk melakukan streaming video, mengakses gaming, aktifitas browsing dan sebagainya.

    Saat di laut, akses internet bisa menjangkau hingga 95 Mbps. Sebelum ada penguatan, pelanggan cenderung mengalami kesulitan akses internet saat kapal sudah di tengah laut karena semakin jauh dari BTS yang melayani. Selain kecepatan, fasilitas ini juga memungkinkan layanan bagi penumpang dalam jumlah yang lebih besar.

    Gede menuturkan, penguatan akses internet di jalur penyeberangan laut ini sekaligus melengkapi kesiapan jaringan XL Axiata dalam menghadapi momen libur panjang Lebaran yang sudah mulai bergulir akhir pekan ini. Penguatan jaringan telekomunikasi perlu dilakukan sebagai antisipasi potensi lonjakan trafik penggunaan data di saat libur panjang Lebaran.

    “Untuk itu, XL Axiata juga telah melakukan uji jaringan yang berlangsung di jalur utama pulang kampung yang berada di berbagai daerah, termasuk di kawasan Sumatera. Manajemen XL Axiata memprediksi, sepanjang libur Lebaran nanti, trafik layanan XL Axiata akan meningkat sekitar 10%-20% dibandingkan hari biasa,” tegas Gede. (raf)

  • UKM Jatim Manfaatkan Sistem Marketplace Telkom

    UKM Jatim Manfaatkan Sistem Marketplace Telkom

    JATIMPEDIA, Surabaya – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui salah satu anak usaha menghadirkan solusi aplikasi OmniX Commerce. OmniX Commerce mampu mengelola order, stok produk, chat, dan toko dari berbagai platform penjualan secara terintegrasi.

    OmniX Commerce sebagai aplikasi pendukung social commerce juga dapat membantu UKM dalam mengelola bisnis di beragam platform secara sistematis dan terintegrasi dalam satu aplikasi. Sejumlah UKM di Jawa Timur pun telah memanfaatkan layanan ini.

    Direktur Utama Infomedia, Eddy Sofryano, Kamis (4/4/2024) mengatakan, lewat OmniX Commerce, pelaku UKM dapat menghemat waktu dan tenaga dalam mengelola berbagai platform marketplace yang merupakan tools penjualan secara digital, mengecek ketersediaan barang semakin akurat dengan kemampuan OmniX Commerce melakukan sinkronisasi stok secara otomatis, hingga memberikan experience dalam melakukan penjualan semakin efektif dan efisien melalui pelaporan penjualan secara realtime.

    Dalam membangun aplikasi OmniX Commerce ini, pihaknya berupaya untuk menemukenali berbagai permasalahan yang dihadapi oleh pelaku UKM sehingga dapat membantu meningkatkan usahanya. “Kami ingin dapat menciptakan value lebih dengan memberikan rekomendasi dari hasil analitik pada aplikasi sekaligus memberikan insight yang membantu pelaku UKM menetapkan langkah strategis dalam mengembangkan usahanya,” ujarnya.

    Dengan OmniX Commerce, Infomedia yakin dapat mendukung pemerintah mewujudkan transformasi digital di bidang ekonomi dan sosial dengan menciptakan pembangunan ekonomi berkelanjutan untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045. Aktivitas UKM yang telah mengadopsi teknologi digital secara menyeluruh dapat semakin bersaing dan bukan tidak mungkin akan terus bergerak merambah pasar internasional.

    “Saat ini UKM membutuhkan banyak sekali dukungan, utamanya dari pelaku industri teknologi yang memiliki akses cukup luas terhadap beragam kebutuhan UKM di sektor digital. Kebutuhan UKM untuk masuk ke ekosistem digital memiliki urgensi tersendiri, dikarenakan consumer habit saat ini semakin erat dengan pemanfaatan teknologi digital dalam kesehariannya. Perusahaan teknologi yang memiliki modal hingga skill pengembangan sistem digital wajib mendukung kebutuhan UKM yang merupakan salah satu sektor penggerak utama perekonomian Indonesia tersebut,” tutup Eddy. (raf)

  • Selama Februari 2024, 28.015 Wisman Berkunjung ke Jatim

    Selama Februari 2024, 28.015 Wisman Berkunjung ke Jatim

    JATIMPEDIA, Surabaya – Pada bulan Februari 2024 jumlah Wisatawan Mancanegara (wisman) yang datang ke Jawa Timur melalui pintu masuk Juanda sebanyak 28.015 kunjungan. Kondisi ini mengalami peningkatan dibandingkan dengan kondisi pada bulan Januari 2024 yang sebanyak 17.196 kunjungan.

    Mengutip laman Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur (BPS Jatim), Jumat (5/4/2024), Kepala BPS Jatim, Zulkipli menerangkan jumlah kunjungan wisman bulan Febuari 2024 juga naik dibandingkan jumlah wisman bulan Februari 2023 yang berjumlah 11.882 kunjungan.

    Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi bintang di Jawa Timur bulan Februari 2024 mencapai rata-rata 50,53 persen atau naik sebesar 5,51 poin dibandingkan bulan sebelumnya. TPK hotel bintang 2 (dua) sebesar 58,83 persen merupakan TPK tertinggi dibandingkan TPK hotel berbintang lainnya.

    Adapun Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel klasifikasi non bintang di Jawa Timur bulan Februari 2024 mencapai rata-rata 24,15 persen atau naik sebesar 0,76 poin dibandingkan bulan sebelumnya.

    BPS Jatim juga mencatat Rata-rata Lama Menginap Tamu (RLMT) asing pada hotel klasifikasi bintang selama bulan Februari 2024 tercatat sebesar 1,81 hari atau mengalami peningkatan sebesar 0,23 poin dibandingkan dengan bulan Januari 2024. Untuk RLMT keseluruhan pada bulan Februari 2024 sebesar 1,48 hari atau terjadi peningkatan sebesar 0,07 poin jika dibandingkan dengan keadaan Januari 2024. (eka)

  • Lima Pebisnis Kopi UMKM Diberangkatkan BNI ke Belanda

    Lima Pebisnis Kopi UMKM Diberangkatkan BNI ke Belanda

    JATIMPEDIA, Jakarta – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI melalui BNI Xpora memberangkatkan lima produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) ke Amsterdam Coffee Festival 2024 yang diselenggarakan pada 4-6 April 2024 di Westergas, Amsterdam, Belanda.

    Lima produk tersebut menawarkan berbagai macam kopi asal Indonesia dengan citra rasa lokal dan produk pendukung industri kopi. Jenis kopi yang dipamerkan meliputi robusta dan arabika yang berasal dari Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Flores, dan Sulawesi Utara.

    “Partisipasi ini bertujuan untuk mempromosikan produk kopi lokal dan produk pendukung industri kopi ke pasar global,” kata Direktur Retail Banking BNI Corina Leyla Karnalies, di Jakarta, Jumat.

    Dia menambahkan keikutsertaan mereka dalam Amsterdam Coffee Festival 2024 merupakan langkah strategis untuk menembus pasar global dan memperkenalkan kekayaan rasa kopi Indonesia kepada dunia.

    Amsterdam Coffee Festival merupakan salah satu festival kopi terbesar di dunia. Lebih dari 100 merek kopi akan dihadirkan oleh roaster profesional, barista ahli, dan pakar kopi, serta pecinta kopi dari berbagai negara. Festival ini menarik lebih dari 10.000 pengunjung setiap tahunnya, termasuk para pelaku industri kopi seperti distributor, perusahaan kopi, dan kafe.

    Pada dua hari pertama, festival ini diperuntukkan bagi para profesional industri kopi terpilih. Kemudian pada akhir pekan, seluruh pengunjung dapat menikmati berbagai kopi terbaik dari seluruh dunia.

    BNI Xpora tidak hanya memperkenalkan produk kopi unggulan Indonesia di Amsterdam Coffee Festival, tetapi juga menjembatani UMKM kopi dengan potential buyer dari Belanda dan negara-negara lainnya. Upaya ini diharapkan dapat meningkatkan volume transaksi ekspor dan membuka peluang pasar baru bagi UMKM kopi Indonesia.

    “Kami optimis bahwa partisipasi UMKM kopi Indonesia di Amsterdam Coffee Festival 2024 akan membuka peluang baru untuk meningkatkan ekspor kopi Indonesia dan meningkatkan daya saing kopi Indonesia di pasar global,” ujar Corina pula. (raf)

  • Angkasa Pura II Perkirakan Hari Ini Puncak Arus Mudik Jalur Udara

    Angkasa Pura II Perkirakan Hari Ini Puncak Arus Mudik Jalur Udara

    JATIMPEDIA, Jakarta – Direktur Utama PT Angkasa Pura II (AP II) Agus Wialdi menyampaikan bahwa puncak arus mudik di 20 bandara yang dikelola AP II diprediksi pada Sabtu 6 April 2024.

    “Puncak arus mudik diperkirakan 6 April atau H-4, dengan jumlah penumpang di 20 bandara diperkirakan mencapai 317.835 orang,” ujar Agus dalam keterangannya di Jakarta, Jumat.

    Khusus di Bandara Soekarno-Hatta yang merupakan bandara terbesar di Indonesia, jumlah penumpang pada puncak arus mudik diproyeksikan mencapai 188.795 penumpang.

    “AP II telah menyiapkan rencana operasi untuk memastikan kelancaran pelayanan dan operasional bandara di tengah tingginya lalu lintas penerbangan termasuk pada puncak arus mudik besok,” katanya.

    Adapun, titik penting yang menjadi fokus di tengah tingginya lalu lintas penerbangan termasuk pada puncak arus mudik, di antaranya area check in counter, boarding lounge hingga pengaturan flow penumpang pesawat dan pengaturan slot time irregular di waktu sibuk.

    “Pengaturan penggunaan check in counter dan pengaturan boarding lounge akan direncanakan dengan baik, termasuk menyediakan holding bay bagi penumpang pesawat jika diperlukan,” ungkap Agus

    Sementara, titik penting saat kedatangan penumpang, yakni layanan bagasi di-baggage claim area dan ketersediaan moda transportasi darat.

    “Kami terus berkoordinasi dengan pihak ground handling terkait penanganan bagasi penumpang pesawat. Kami harapkan dengan kolaborasi yang erat di antara seluruh stakeholder, penanganan bagasi oleh ground handling dapat memenuhi standar mulai dari bagasi diturunkan dari pesawat sampai masuk ke conveyor belt untuk kemudian di ambil penumpang,” kata Agus.

    Selain itu, AP II juga berkoordinasi dengan maskapai untuk merencanakan dengan baik alokasi parkir pesawat untuk kemudahan pelayanan kepada para penumpang pesawat.

    Sementara, Vice President of Corporate Communication AP II Cin Asmoro menuturkan bandara-bandara AP II juga menjalankan program aktivasi untuk menghibur penumpang pesawat pada periode sibuk Lebaran 2024.

    “Kami ingin menghadirkan Ramadhan Experience di seluruh bandara AP II melalui berbagai program aktivasi bagi penumpang pesawat. Interior di terminal penumpang juga didesain bernuansa Ramadhan untuk menyambut para penumpang pesawat,” kata Cin.

    AP II saat ini mengelola 20 bandara di Indonesia, yaitu Bandara Soekarno-Hatta (Tangerang), Halim Perdanakusuma (Jakarta), Kualanamu (Medan), Supadio (Pontianak), Minangkabau (Padang), Sultan Mahmud Badaruddin II (Palembang), Sultan Syarif Kasim II (Pekanbaru), dan Husein Sastranegara (Bandung).

    Selanjutnya, Sultan Iskandarmuda (Banda Aceh), Raja Haji Fisabilillah (Tanjungpinang), Sultan Thaha (Jambi), Depati Amir (Pangkalpinang), Silangit (Tapanuli Utara), Kertajati (Majalengka), Banyuwangi (Banyuwangi), Tjilik Riwut (Palangka Raya), Radin Inten II (Lampung), H.A.S Hanandjoeddin (Tanjung Pandan), Fatmawati Soekarno (Bengkulu), dan Jenderal Besar Soedirman (Purbalingga). (cin)

  • Internet Banking Business, Strategi Bank BTN Permudah Pebisnis Muda

    Internet Banking Business, Strategi Bank BTN Permudah Pebisnis Muda

    JATIMPEDIA, Jakarta – PT Bank Tabungan Negara Tbk (Bank BTN) mempermudah pebisnis muda lewat internet banking business (IBB).

    Direktur Distribution and Institutional Funding BTN, Jasmin menjelaskan bahwa IBB adalah salah satu produk digital terbaru BTN yang dikembangkan  untuk memudahkan para  pelaku bisnis perorangan maupun perusahaan khususnya untuk kategori kecil dan menengah dalam melakukan pengelolaan keuangan dan transaksi yang lebih aman dan nyaman.

    “Melalui BTN Internet Banking Business (IBB) Sahabat BTN dapat melakukan limitasi transaksi yang lebih besar dengan single ataupun multiple authorization, fleksibilitas registrasi, transaksi yang dapat dilakukan secara bulking, serta adanya kewenangan berjenjang untuk masing-masing transaksi,” kata Jasmin di Jakarta, Rabu (3/4/2024).

    Direktur Information Technology, Andi Nirwoto menambahkan, lahirnya produk BTN Internet Banking Business didasarkan pada upaya perseroan untuk selalu memenuhi kebutuhan nasabah, terutama bagi mereka yang sedang mengembangkan bisnis usaha kecil hingga menengah.

    “Hal tersebut memotivasi BTN untuk mengembangkan produk digital dengan layanan yang komprehensif  yaitu BTN Internet Banking Business,” ujar Andi Nirwoto.

    Menurut Andi berbagai kemudahan akan didapat nasabah dengan layanan BTN Internet Banking Business antara lain nasabah dapat melakukan transfer dana antar rekening bisnis dengan mudah, melacak transaksi bisnis secara real time, serta mengelola daftar penerima dan pengirim secara fleksibel.

    “Cara mengakses fitur baru tersebut adalah login ke aplikasi menggunakan akun Internet Banking Bisnis yang sudah didaftarkan melalui Customer Service Bank BTN,” paparnya.

    Selain meluncurkan produk digital baru, rencananya, BTN juga akan menghadirkan inovasi pada produk digital unggulannya yaitu Super Apps BTN Mobile, dengan fitur Investasi Reksadana dan Online Money Changer.

    “Melalui fitur Reksadana, nasabah menentukan portofolio investasi berdasarkan analisa profil risiko yang telah dilakukan” kata SEVP Digital Business BTN, Thomas Wahyudi.

    Thomas mengungkapkan, dengan fitur reksadana, nantinya nasabah akan dapat menikmati kemudahan berinvestasi melalui BTN Mobile. Adapun akses yang ada dalam fitur tersebut antara lain yaitu informasi terkini reksadana, kemudahan pembelian dan penjualan reksadana, hingga melakukan pemantauan portofolio investasi secara real time.

    Untuk menggunakan fitur baru tersebut, nasabah perlu memperbaharui aplikasi BTN Mobile ke versi yang terbaru pada Market Store.

    Fitur lainnya yang akan hadir di BTN Mobile yakni  Online Money Changer. Melalui fitur ini, nasabah akan difasilitasi dengan penukaran mata uang asing secara online khususnya untuk mata uang US Dollar. Nasabah dapat melakukan transaksi penukaran mata uang asing dengan harga yang kompetitif, serta melacak riwayat transaksi tukar menukar mata uang.

    Hadirnya berbagai inovasi pada fitur-fitur terbaru BTN Mobile mampu meningkatkan penggunaan aplikasi nasabah. Hal ini dibuktikan dari  meningkatnya jumlah transaksi pada Januari 2024 yang tumbuh sekitar 183% jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya. (raf)

  • Pelindo Bukukan Laba Bersih Rp4,01 Triliun Pada 2023

    Pelindo Bukukan Laba Bersih Rp4,01 Triliun Pada 2023

    JATIMPEDIA, Jakarta – PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo mencetak laba bersih sebesar Rp4,01 triliun (audited) sepanjang 2023 atau tumbuh 2,6 persen dibandingkan pada 2022 (year on year/yoy).

    Pelindo menilai kinerja tersebut menunjukkan bahwa perseroan tumbuh dengan baik dan solid dari tahun ke tahun pasca merger di tengah tantangan perekonomian global.

    “Pelindo menegaskan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi, konektivitas antarpulau serta keberlanjutan sektor maritim Indonesia sehingga memberikan kontribusi positif yang berkelanjutan bagi kemajuan bangsa. Hal ini terlihat dari kinerja yang solid, membuat Pelindo tetap mengalami peningkatan kinerja pada tahun 2023,” kata Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono dalam keterangannya di Jakarta, Rabu.

    Selain itu, kontribusi Pelindo pada negara juga tercatat meningkat, yaitu mencapai Rp7,3 triliun. Jumlah tersebut lebih tinggi dibandingkan pada 2022, dengan nilai Rp7,2 triliun. Kontribusi tersebut diberikan melalui setoran dividen, penerimaan negara bukan pajak (PNBP), konsesi, pajak penghasilan (PPh), pajak pertambahan nilai (PPN) serta pajak bumi dan bangunan (PBB).

    Capaian positif Pelindo pada 2023 tersebut juga didukung dengan keberlanjutan program-program transformasi yang dilakukan terus menerus sejak merger pada Oktober 2021.

    Pelindo menilai pertumbuhan kinerja keuangan itu juga sejalan dengan kinerja operasional yang juga membukukan tren positif seperti arus petikemas mencapai 17,7 juta TEUs (kontainer berukuran 20 kaki), meningkat sebesar 3 persen dibandingkan periode yang sama pada 2022.

    Demikian juga, arus barang yang terealisasi sebesar 170 juta ton, tumbuh 6 persen dibandingkan pada 2022. Sementara itu, untuk arus kapal yang keluar masuk pelabuhan mencapai 1,28 miliar gross tonnage (GT) atau naik 7 persen dibandingkan pada 2022. Di sisi lain, arus penumpang mencapai 18,1 juta orang atau meningkat 20 persen dibandingkan pada 2022.

    Pelindo mengungkapkan capaian tersebut juga menunjukkan efektivitas dari pengelolaan operasional yang tersentralisasi dan terstandarisasi di setiap pelabuhan.

    Dukungan teknologi terbaru seperti terminal operating system (TOS), Pelindo terminal operating system multipurpose (PTOS-M), dan Phinnisi, yang merupakan platform sistem operasi layanan kapal end-to-end, yang menjadi salah satu pilar dalam mewujudkan tujuan national logistic ecosystem (NLE) berhasil memberikan dampak signifikan terhadap industri pelayaran dan logistik, efisiensi biaya, dan waktu pelayanan yang signifikan.

    “Di tahun ini, Pelindo akan melanjutkan program transformasi di lingkungan perseroan, sekaligus secara bertahap terus berupaya untuk meningkatkan perannya, tidak hanya sebagai maritime gateway, namun juga sebagai traffic stimulator, yakni mendorong pertumbuhan lalu lintas barang melalui integrasi kawasan industri dengan pelabuhan,” ujar Arif. (raf)